Sekadau (Antara Kalbar) - Berita duka meninggalnya putra bungsu anggota DPRD Sekadau, Albertus Pinus yang bernama George Alexandrian Tabah Albert Putra sampai ke telinga Bupati Sekadau, Simon Petrus yang kemudian melayat ke rumah duka.

Simon Petrus bersama sang istri serta Sekda Kabupaten Sekadau, ikut melayat dan mengikuti pemakaman putra keempat Albertus Pinus dan Liviana yang dilaksanakan Senin (11/8).

Wakil Bupati Sekadau, Rupinus tidak dapat mengikuti proses melayat karena sedang berada di Manado melaksanakan tugas kepemerintahan.

Bupati dan rombongan tiba di rumah duka sekitar pukul 09.30 pagi. Tak lama berselang, dilakukan misa arwah (requiem) yang dimulai pukul 10.00 WIB. Usai misa, dilakukan prosesi pemakaman di kompleks pemakaman katolik St. Yosef, Sekadau Hilir.

Bupati Simon Petrus mewakili keluarga dan jajaran Pemkab Sekadau mengucapkan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya putra bungsu ketua komisi C DPRD Sekadau itu.

"Keluarga harus tabah menghadapi ini. Kita doakan arwahnya diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa," katanya.

George Alexandrian Tabah Albert Putra yang merupakan anak keempat dari Albertus Pinus sebelum akhir hayatnya sempat menderita muntaber. Keluarga sempat merujuk mendiang ke salah satu klinik kesehatan di Sekadau. Tak hanya disitu, keluarga juga memboyong mendiang ke RSUD Ade M Djoen Sintang. Namun, perawatan medis tak dapat menolong, mendiang meninggal di RSUD Sintang pada hari Minggu, 10 Agustus 2014 sekitar pukul 12.30 WIB pada usia satu tahun lebih.

(Gansi/N005)

Pewarta:

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014