Oleh Rendra Oxtora

Sungai Raya, Kalbar, 1/5 (Antara) - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kubu Raya, Berli mengatakan pada tahun ini akan melakukan peningkatan status Puskesmas pembantu yang ada di daerah perbatasan kabupaten itu menjadi Puskesmas.

"Untuk tahun ini kita memang belum memiliki rencana untuk membangun puskesmas baru, namun kita akan meningkatkan status Pustu yang ada menjadi Puskesmas, khususnya Pustu yang ada di daerah yang berbatasan langsung dengan kota Pontianak dan memiliki peningkatan jumlah layanan bagi masyarakat," katanya di Sungai Raya, Jumat.

Dia menjelaskan, beberapa pustu yang akan ditingkatkan menjadi puskesmas diantaranya adalah pustu yang terletak di Ampera, dekat dengan daerah Kota Baru, kota Pontianak.

"Selain meningkatkan status pustu menjadi puskesmas, kita juga akan meningkatkan layanan pada puskesmas yang sudah ada. Baik dari sisi peralatan, maupun SDM yang ada di dalamnya," tuturnya.

Berli menambahkan, saat ini pihaknya juga masih sedang menunggu balasan surat dari Gubernur Kalbar, terkait pinjam pakai lahan untuk pembangunan rumah sakit tersebut. Rencananya lahan milik pemprov tersebut akan diserahkan kepada Pemkab Kubu Raya agar dapat digunakan untuk pembangunan rumah sakit.

"Lokasinya masih berada di kawasan kecamatan Rasau Jaya," katanya.

Jika nantinya surat itu sudah diturunkan dari Gubernur, lanjut Berli, pihaknya akan segera mengajukan draf pembangunan rumah sakit tersebut kepada Kementerian Kesehatan, agar bisa mendapatkan bantuan dana dan izin pembangunannya.

"Kita harapkan prosesnya tidak memakan waktu lama, sehingga pembangunan rumkit itu sudah bisa kita laksanakan pada awal tahun depan," kata Berli.

(KR-RDO/N005)

Pewarta:

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015