Pontianak  (Antaranews Kalbar) - Kepala Kepolisian Daerah, Kalimantan Barat, Irjen (Pol) Didi Haryono menyatakan, secara umum Kamtibmas di Kalbar, pasca Pilkada serentak saat ini kondusif, sehingga masyarakat tidak perlu takut atau lainnya.
   
"Di Kalbar ada 14 kabupaten/kota, dan sebagian besar tahapan Pilkada serentak sudah selesai. Saat ini kotak surat suara sebagian besar sudah berada di KPU kabupaten/kota," kata Didi Haryono di Pontianak, Senin.
   
Ia menjelaskan, karena kondisi geografis, sehingga masih ada beberapa kotak suara yang berada di tingkat PPK atau kecamatan.
   
"Menyikapi perkembangan situasi sekarang, maka semua pihak harus 'cooling down', sambil menunggu proses tahapan penghitungan surat suara yang sedang berlangsung," katanya.
   
Ia menambahkan, saat ini aktivitas masyarakat sudah berjalan seperti hari-hari biasanya. "Kemarin kami sudah memantau di 14 kabupaten/kota, semuanya sudah berjalan seperti hari-hari biasanya," ujarnya.
   
Dalam kesempatan itu, Kapolda Kalbar mengimbau, kepada semua pihak agar menjaga situasi yang sudah kondusif tersebut, sehingga rekan-rekan di KPU kabupaten/kota bisa dengan tenang dan lancar dalam menjalankan tugas-tugasnya.
   
Sebelumnya, Polda Kalbar telah melibatkan kekuatan pengamanan dari unsur Polri sebanyak 4.337 personel, dan dari unsur TNI sebanyak 1.500 personel, serta dari unsur linmas sebanyak 23.332 personel yang tersebar di 11.658 TPS.
   
Peserta Pilgub Kalbar ada tiga pasangan calon, yakni cagub Kalbar nomor urut satu, Milton-Boyman Harun, kemudian nomor urut dua, Karolin Margret Natasa-Suryadman Gidot, dan nomor urut tiga, Sutarmidji dan Ria Norsan.

 

Pewarta: Andilala

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2018