Kepala kantor pencarian dan pertolongan Pontianak, Hery Marantika melakukan kunjungan kerja di Makorem 121/ABW yang beralamat di Jalan Alambana Wanawai, di Kabupaten Sintang

Disambut langsung oleh Danrem 121/ABW Brigjen TNI Bambang Trisnohadi berserta jajaran Pejabat makorem 121/ABW. Pada kesempatan ini 
Membangun serta meningkatkan Koordinasi hususnya di bidang SAR, Penguatan sinergitas ysng dibangun disamping bersilahturahmi, tentunya membahas juga tentang peran unsur personil TNI di wilayah kerja Korem 121 ABW.

Saat memberikan bantuan pelaksanaan operasi Pencarian dan Pertolongan (SAR) kepada Basarnas / Kantor Pencarian dan Pertolongan Pontianak.

Pada prinsipnya Danrem 121/ABW, Brigjen Bambang Trisnohadi sangat mengapresiasi koordinasi seperti ini. Diakhir pertemuan tersebut Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pontianak, Hery Marantika (bertukar cindra mata, sebagai tanda silahturahmi antara Basarnas dan Unsur TNI / Korem 121 ABW).

Sebelum bertemu Danrem 121 ABW, Hery Marantika juga menyempatkan minum kopi bersama Bupati Sintang Jarot Winarno sambil diskusi ringan terkait perkuatan kerjasama antara Pemkab Sintang dengan Kantor Pencarian Pertolongan Pontianak, misalnya adalah penempatan tugas pegawai honorer Pemkab Sintang yang disiagakan di Pos Sar Sintang, yang sudah terjalin erat beberapa tahun terakhir ini.

Pewarta: Andilala

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2019