Sebuah unggahan di media sosial menjadi viral karena menyebut para pemimpin dunia menggunakan jarum suntik palsu saat vaksinasi COVID-19.

Salah satu akun di Facebook mengunggah pernyataan itu disertai video berdurasi satu menit 45 detik pada pertengahan Januari 2021.

Video dalam unggahan itu memperlihatkan seorang pria yang memegang alat suntik. Tapi, jarum dalam alat suntik itu bisa memendek saat tertekan.

Dalam tayangan selanjutnya unggahan video, terdapat seorang dengan baju merah disuntik. Video itu disertai narasi orang itu adalah salah satu contoh yang tertangkap kamera menggunakan jarum suntik palsu saat vaksinasi COVID-19.

Ada pula narasi di video tentang jarum palsu digunakan saat beberapa pemimpin dunia meyakinkan masyarakat bahwa vaksin COVID-19 aman.

Sementara, sang pengunggah konten video itu memberikan tambahan narasi sebagai berikut:
"Anda Harus Tahu Kebenaran ada Jarum Suntik/Spuit Palsu Dipersiapkan untuk Para Pemimpin Dunia".

Namun, benarkah pemimpin dunia menggunakan jarum palsu saat vaksinasi COVID-19?
 
Tangkapan layar akun yang mengunggah narasi hoaks para pemimpin dunai menggunakan jarum palsu saat vaksinasi COVID-19. (Facebook)


Penjelasan:

Video yang menyebut para pemimpin dunia menggunakan jarum palsu saat vaksinasi COVID-19 itu merupakan unggahan kabar bohong atau hoaks yang menyesatkan.

Mengutip pemeriksa fakta AFP, video pertama adalah video tentang seorang ahli bernama Sott Reeder yang membuat properti untuk film. Dalam video itu, Scott memperlihatkan salah satu properti film yaitu jarum suntik palsu untuk keperluan syuting. 

Video tersebut diunggah Scott Reeder di akun Tiktok pribadinya, pada 2 September 2020. Dia juga mengunggah video itu di akun Instagram miliknya pada 15 September 2020. 

Sementara, dalam video lain unggahan di Facebook merupakan video peluncuran vaksinasi COVID-19 di Ontario, Kanada pada 14 Desember 2020.

Pada video kedua itu, seorang perempuan menggunakan baju merah bernama Cecile Lasco sedang disuntik vaksin COVID-19. Cecile, dalam video asli program vaksinasi di Kanada, terlihat jelas benar-benar disuntik dan bukan menggunakan jarum palsu. 

Klaim : Para pemimpin dunia gunakan jarum suntik palsu saat vaksinasi COVID-19
Rating: Hoaks

Baca juga: Ironis, honorer di instansi Satgas COVID-19 sebar hoaks vaksin
Baca juga: Anggota DPD minta jangan termakan hoaks dampak vaksinasi
Baca juga: AS penyebar hoaks tentang vaksin sinovac ditangkap
 

Pewarta: Tim JACX

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021