Museum Basoeki Abdullah bekerja sama dengan Museum Kalimantan Barat (Kalbar) menggelar lomba melukis bagi anak-anak tingkat sekolah dasar di Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat.
"Kegiatan lomba seni melukis ini kami gelar untuk menanamkan jiwa seni lukis kepada anak-anak sejak dini," kata Kepala Museum Basoeki Abdullah, Maeva Salmah, di Pontianak, Selasa.
Dia menjelaskan, kegiatan lomba melukis itu diikuti 50 peserta. Bagi karya seni lukis siswa yang mendapat nilai terbaik akan dipamerkan di Museum Basoeki Abdullah di Jakarta
"Untuk menimbulkan kreativitas anak, kami memberikan kebebasan kepada peserta untuk melukis dengan tema apa saja di atas kanvas," ujarnya.
Dia menambahkan, penyelenggaraan lomba melukis itu bertujuan untuk menggali minat seni lukis kepada anak sejak dini.
"Kami harapkan nantinya anak-anak ini menjadi seorang pelukis andal di tengah minimnya seniman lukis saat ini," ujarnya.
Dia menambahkan, para siswa tingkat sekolah dasar yang menjadi peserta lomba juga diajarkan teknik melukis yang baik dan benar
"Lima karya seni lukis terbaik akan mendapatkan hadiah dari panitia, dan akan dipamerkan di Museum Basoeki Abdullah di Jakarta," katanya.
Sementara itu, Alicia, salah seorang peserta lomba lukis, mengaku senang dengan kegiatan lomba melukis dan merupakan pengalaman baru yang tidak didapat dari sekolah.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021
"Kegiatan lomba seni melukis ini kami gelar untuk menanamkan jiwa seni lukis kepada anak-anak sejak dini," kata Kepala Museum Basoeki Abdullah, Maeva Salmah, di Pontianak, Selasa.
Dia menjelaskan, kegiatan lomba melukis itu diikuti 50 peserta. Bagi karya seni lukis siswa yang mendapat nilai terbaik akan dipamerkan di Museum Basoeki Abdullah di Jakarta
"Untuk menimbulkan kreativitas anak, kami memberikan kebebasan kepada peserta untuk melukis dengan tema apa saja di atas kanvas," ujarnya.
Dia menambahkan, penyelenggaraan lomba melukis itu bertujuan untuk menggali minat seni lukis kepada anak sejak dini.
"Kami harapkan nantinya anak-anak ini menjadi seorang pelukis andal di tengah minimnya seniman lukis saat ini," ujarnya.
Dia menambahkan, para siswa tingkat sekolah dasar yang menjadi peserta lomba juga diajarkan teknik melukis yang baik dan benar
"Lima karya seni lukis terbaik akan mendapatkan hadiah dari panitia, dan akan dipamerkan di Museum Basoeki Abdullah di Jakarta," katanya.
Sementara itu, Alicia, salah seorang peserta lomba lukis, mengaku senang dengan kegiatan lomba melukis dan merupakan pengalaman baru yang tidak didapat dari sekolah.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021