Akses jalan dan jembatan menuju Desa Belimbing, Kecamatan Silat Hulu wilayah Kabupaten Kapuas Hulu Kalimantan Barat nyaris putus akibat tanah longsor.

"Kami sudah mendapatkan laporan terkait kondisi jalan tersebut, dalam waktu dekat kami akan menurunkan tim ke lapangan," kata Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kapuas Hulu Muhammad Kharbi, ketika dihubungi ANTARA, di Putussibau Kapuas Hulu, Minggu.

Disampaikan Kharbi, Tim yang akan diturunkan tersebut akan melakukan survey dan pengecekan kondisi kerusakan jalan dan jembatan, yang kemudian akan ditentukan untuk penanganannya.

"Yang jelas dalam waktu dekat ini kami turun ke lapangan, untuk melihat kondisi kerusakan dan menentukan langkah penanganan, untuk jangka pendeknya kemungkinan penanganan darurat," katanya.

Sementara itu, salah satu warga Desa Belimbing melalui akun media sosialnya bernama Marshal Kalangi berharap agar ada perhatian serius dari pemerintah daerah.

"Akses jalan kami bisa putus jika tidak segera ditangani, apalagi jalan tersebut satu-satunya akses masyarakat terutama anak sekolah, kami berharap Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu melalui instansi terkait untuk segera menanganinya," pinta Marshal Kalangi.

 

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Evi Ratnawati


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2023