Singkawang (ANTARA) - Wali Kota Singkawang, Kalimantan Barat, Tjhai Chui Mie meminta ASN kembali bersemangat melayani masyarakat pascacuti bersama Idul Fitri 1446 Hijriah.
Hal itu diungkapkannya saat memimpin apel gabungan ASN di lingkungan Pemkot Singkawang di hari pertama masuk kerja usai liburan Idul Fitri 1446 H di Halaman Kantor Wali Kota Singkawang, Selasa.
“Kita berterima kasih kepada semua ASN yang sudah masuk tepat waktu setelah lebaran,” ujarnya.
Dirinya mengharapkan adanya semangat baru lantaran telah diberi waktu berkumpul bersama sanak kerabat dan saudara.
Dia juga mengajak ASN untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dengan penuh senyum dan ramah.
“Seluruh ASN diharapkan bekerja sesuai aturan, jangan ada korupsi dan kita tidak memberikan maaf kepada mereka yang melakukan korupsi, dan saya minta untuk mengerjakan atau melaksanakan tugas sesuai visi dan misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Singkawang,” ujarnya.
Sementara itu, secara terpisah, Bupati Kabupaten Bengkayang Sebastianus Darwis pada hari pertama masuk kerja juga meminta kepada ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang untuk meningkatkan semangat kerja dan melayani masyarakat dengan baik.
Bupati menekankan pentingnya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Dia meminta agar ASN meningkatkan semangat kerja dan tidak malas-malasan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.
"ASN harus menjadi contoh bagi masyarakat dalam hal pelayanan yang baik dan profesional," kata Bupati.
Selain itu, Bupati juga mengingatkan agar ASN selalu menjaga integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugasnya. "Kita harus menjadi ASN yang bersih dan bebas dari korupsi, serta selalu menjaga profesionalisme dalam menjalankan tugas," kata Bupati.
Bupati juga berharap bahwa dengan meningkatnya semangat kerja dan kualitas pelayanan, Pemkab Bengkayang dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Dengan semangat kerja yang tinggi dan pelayanan yang baik, kita dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan membuat Kabupaten Bengkayang menjadi lebih maju dan sejahtera," ujarnya.