Sebanyak 600 tatung yang beraksi dalam pawai Cap Go Meh memulai Parade Tantung dari Stadion Kridasana kemudian menuju Jl. GS Lalang, berbalik ke Jl.P. Diponegoro, kemudian menuju Toapekong atau Kuil Tri Dharma Bumi Raya. Dari kuil ini, prosesi kemudian berakhir di Jl. Niaga. Tatung adalah anggota masyarakat terpilih yang akan mengalami kerasukan atau 'trance' oleh roh para dewa. Dalam kondisi 'trance' mereka akan beratraksi selama pawai yang menggambarkan kedigdayaan para dewa mengusir roh jahat. Foto MC Singkawang