Madiun (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Madiun, Jawa Timur, melaporkan tambahan tiga kasus baru terkonfirmasi positif virus Corona, sehingga jumlah pasien COVID-19 di wilayah setempat bertambah menjadi 140 orang dari sebelumnya 137 orang.

"Hari ini, Selasa 27 Oktober 2020, terdapat tiga warga Kabupaten Madiun dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19," ujar Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Madiun Mashudi di Madiun, Selasa malam.

Berdasarkan rilis yang dikeluarkan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Pemerintah Kabupaten Madiun, tambahan tiga kasus konfirmasi tersebut berasal dari wilayah Kecamatan Wungu dan Geger.

Baca juga: Tingkat kesembuhan COVID-19 di Hulu Sungai Selatan 89,28 persen

Sesuai data, ketiga kasus baru tersebut adalah pasien berinisial HR (57) seorang laki-laki dan pasien berinisial TJ (54) seorang perempuan, keduanya merupakan warga Desa Munggut, Kecamatan Wungu.

Sedangkan pasien lainnya adalah berinisial MN (61) seorang perempuan warga Desa Geger, Kecamatan Geger.

Satgas COVID-19 Pemkab Madiun terus mengimbau warga setempt disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari guna mencegah penularan COVID-19.

Berdasarkan data COVID-19 Kabupaten Madiun, hingga Selasa (27/10), dari 140 orang terkonfirmasi, 116 orang dinyatakan sembuh, 10 orang meninggal, 12 orang masih menjalani perawatan, dan dua orang isolasi mandiri.

Baca juga: Kasus positif COVID-19 bertambah tujuh orang di Tarakan
Baca juga: Dinkes benarkan Pjs Bupati Lampung Tengah positif COVID-19
Baca juga: Jumlah kasus COVID-19 di Lampung bertambah menjadi 1.686

Pewarta: Louis Rika Stevani
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2020