ANTARA - Para pemimpin dari 14 negara, Rabu (2/1), berkomitmen untuk mengelola hampir 30 juta km persegi perairan nasional secara berkelanjutan pada 2025. Situasi di Boven Digoel, Papua kini mulai kondusif, pasca aksi pembakaran yang dilakukan oleh massa pendukung dari salah satu paslon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada Kabupaten Boven Digoel. Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Yogyakarta kini tengah mengembangkan teknologi embung mini di lahan kering Padukuhan Nawungan, Kalurahan Selopamioro, Kapanewon Imogiri, Kabupaten Bantul. Ketiganya hadir dalam Kilas NusAntara Malam.(Chintya Gessinovita/Erlangga Prakoso/Satrio Giri/Sizuka)