Jadi ada sentuhan, dan kontak yang membuat proses menyusui selanjutnya lebih mudah."
Jakarta (ANTARA News) - Saat menjalani proses persalinan anak pertamanya, mantan Putri Indonesia 2004 Artika Sari Devi mengaku sempat mengalami pendarahan yang cukup hebat.

Namun dia menyebutkan bahwa dirinya tertolong karena usai melahirkan dia langsung melakukan Inisiasi Menyusu Dini (IMD).

"Saat anak crawling, kakinya kan bumping di bagian perut, dan itu malah menghentikan pendaran saya," katanya saat ditemui di Jakarta Timur, Senin.

Dia menyebutkan bahwa sang suami yang juga anggota band The Dance Company, Ibrahim Imran atau Baim mengaku terkejut dengan kondisi tersebut.

"Padahal tekanan darah saya sudah sampai 180 dan Baim sampai khawatir karena pendarahannya banyak," katanya.

Selain itu, dia mengaku IMD juga memberikan keuntungan lain terutama dalam hal memberikan asi eksklusif. Dia menyebutkan bahwa kontak awal anak dan ibu memberikan kenyamanan pada anak.

"Jadi ada sentuhan, dan kontak yang membuat proses menyusui selanjutnya lebih mudah," katanya.

Sebagai konselor Laktasi, perempuan yang akrab disapa Tika ini memberikan asi eksklusif untuk kedua anaknya. Bahkan saat Tika sedang bekerja.

"Kalau lagi kerja ya terpaksa dibawa," katanya. (Dny)

Pewarta: Deny Yuliansari
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013