Berkat usaha dan kerja keras kita semua dan bantuan semua pihak, saat ini sedikitnya 6 ribu kantong stok darah selalu tersedia di UTD PMI Medan,
Medan (ANTARA) - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Medan setiap bulannya surplus ribuan kantong darah sehingga mampu mencukupi kebutuhan akan darah di kota itu bahkan mampu mengirimkan ke daerah lain yang kekurangan darah.

Ketua PMI Kota Medan, Musa Rajekshah di Medan, Senin, mengatakan, setiap bulan sedikitnya PMI Medan memiliki stok darah 6 ribu kantong yang tidak terlepas juga dari sudah semakin tingginya warga di daerah itu menjadi pendonor.

"Berkat usaha dan kerja keras kita semua dan bantuan semua pihak, saat ini sedikitnya 6 ribu kantong stok darah selalu tersedia di UTD PMI Medan," ujarnya usai dilantik sebagai Ketua PMI Medan untuk periode 2019 hingga 2024.

Ia yang dipercaya kembali memimpin PMI Medan untuk kedua kalinya itu mengaku pembenahan demi pembenahan terus dilakukan agar PMI Medan kedepan semakin baik dalam upaya memenuhi tugas-tugas kemanusian terutama dalam pemenuhan kebutuhan darah di darah itu.

Target kedepan yang menjadi prioritas adalah pengadaan mobil jenazah gratis di setiap kecamatan serta meningkatkan kerjasama dengan berbagai lembaga di daerah itu, baik perguruan tinggi, perusahaan maupun organisasi massa dalam hal donor darah.

Demikian juga pembentukan Palang Merah Remaja (PMR) terus dibentuk di sekolah-sekolah, sehingga kedepan tugas-tugas kemanusiaan dapat semakin maksimal dilakukan, karena tugas PMI bukan hanya sekedar dalam pemenuhan kebutuhan darah, namun juga tugas-tugas kemanusiaan lainnya.

Sementara ketua PMI Sumut, Rahmat Shah mengatakan pihaknya mengapresiasi PMI Medan menjadi salah satu PMI terbaik di Sumatera Utara yang mampu memenuhi kebutuhan darah di kota itu bahkan juga mampu mengirim darah ke daerah lain yang kekurangan.

"Itu semua tentunya berkat kerja keras yang tanpa pamrih melakukan kerja-kerja kamanusiaan. PMI Medan dalam beberapa tahun terakhir setiap bulan punya stok lebih dari 1.000 kantong darah. Capaian-capaian itu tentunya harus kita apresiasi dan menjadi contoh bagi PMI lainnya," jelasnya.

Baca juga: Puluhan kantong darah disumbangkan Basarnas Maumere

Baca juga: LRT akan jadikan kegiatan donor darah kegiatan rutin


Baca juga: LRT akan adakan donor darah di Stasiun Rawamangun

Pewarta: Juraidi
Editor: Hendra Agusta
Copyright © ANTARA 2019