Berlin (Antara Kalbar) -  Negeri kaya minyak Qatar mengumumkan telah menjual 10 persen saham awal pekan ini di Porsche Automobil Holding SE (PSE).

Di sisi lain, Qatar juga menetapkan akan mempertahankan 17 persen saham di Volkswagen yang merupakan pemilik merek Porsche.

"Semua saham Porsche SE kini kembali ke Porsche dan keluarga Piech," kata petinggi Porsche Wolfgang Porsche seperti dikutip AFP..

Qatar melalui Sovereign wealth fund Qatar Holding LLC menyebutkan penjualan saham mereka adalah konsekuensi logis dari pengambilalihan Porsche AG oleh VW pada tahun lalu.

Qater masih tetap sebagai pemegang saham ketiga terbesar VW. Saham terbesar dimiliki PSE kemudian negara bagian Jerman, Lower Saxony

(Ant News)

Pewarta:

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2013