Pontianak (Antara Kalbar) - Sebanyak 28 jurnalis dari berbagai media baik daerah maupun nasional di Pontianak Kalimantan Barat mengikuti workshop atau lokakarya guna mengenal lebih dekat mengenai fungsi dan tugas dari lembaga Otoritas Jasa Keuangan.

"Kegiatan ini bertujuan memberikan pengetahuan komprehensif tentang OJK kepada para wartawan di Pontianak," kata penyelenggara Workshop Plus OJK untuk wartawan," kata Andi Suruji saat pembukaan lokakarya di Hotel Aston Pontianak, Sabtu.

Workshop diadakan selama dua hari, Sabtu-Minggu (8-9/3), merupakan kerja sama PT Raja Jagat Nawala dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang dibentuk berdasarkan Undang-undang No.21 tahun 2011.

Peserta lokakarya terdiri dari para reporter, redaktur dan koresponden yang ada di Kalbar.

Menurut Andi, selain memberikan pengetahuan mengenai OJK kepada para jurnalis, kegiatan itu juga untuk peningkatan kemampuan wartawan dalam menelaah masalah ekonomi, bisnis dan keuangan yang meliputi wilayah tugas OJK yakni perbankan dan non-perbankan, untuk pemberitaan yang benar dan berimbang terkait wilayah kerja OJK dan meningkatkan keterampilan yang efektif bagi wartawan daerah.

Sementara pemateri dalam lokakarya tersebut, yakni Direktur Stabilitas Sistem Keuangan OJK Rendra Zairuddin Idris, Deputi Direktur Strategi dan Manajemen Komunikasi, Edhie Natallis, Direktur Pengembangan Kebijakan Perlindungan Konsumen OJK Anto Prabowo, dan Andi Suruji selaku jurnalis.

Dalam lokakarya itu, peserta mendapat materi mengenai eksistensi, kelembagaan, fungsi, peran, wewenang dan tanggung jawab OJK. Serta materi mengenai jurnalistik ekonomi, bisnis, dan keuangan.

Sementara itu, Kepala OJK Kalbar, Asep Ruwandi mengharapkan lokakarya tersebut dapat memberikan pencerahan mengenai OJK untuk pembangunan di Kalbar.

Pewarta: Nurul Hayat

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014