Jeddah (Antara Kalbar/KUNA-0ANA) - Raja Saudi Abdullah bin Abdulaziz Sabtu menginstruksikan pemberian sumbangan 200 juta riyal (Rp 53 juta) untuk Bulan Sabit Merah Palestina di Jalur Gaza, kata  Menteri Keuangan mengumumkan.

Jumlah sumbangan tersebut akan digunakan untuk menyediakan obat-obatan dan peralatan medis guna pengobatan rakyat Palestina yang terluka oleh pemboman Israel di Jalur Gaza, kata Ibrahim Al-Assaf  dalam satu pernyataan yang dikutip oleh kantor berita resmi SPA.

Pesawat-pesawat tempur Israel telah membomi Jalur Gaza selama tujuh hari sekarang dan menewaskan 167 orang serta melukai sekitar  1.120 orang lainnya.

(H-A. Krisna)

Pewarta:

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014