Singkawang (Antara Kalbar) - Wali Kota Singkawang, Awang Ishak, menerima PGRI Award pada peringatan Hari Guru Nasional (HGN) ke-21 dan Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-69 tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang dipusatkan di Kabupaten Mempawah, Selasa (25/11).

Penghargaan dari PGRI Provinsi Kalimantan Barat diberikan sebagai bentuk apresiasi atas besarnya komitmen dan dedikasi Wali Kota Singkawang selama ini dalam memajukan dunia pendidikan di Kota Bumi Bertuah Gayung Bersambut.
       
PGRI Award diserahkan langsung oleh Wakil Gubernur Kalbar Christiandy Sanjaya usai pelaksanaan Upacara HGN ke-21 dan HUT PGRI ke-69 di halaman Kantor Bupati Mempawah.

Selain Wali Kota Singkawang, ada 6 (enam) Bupati/Wali Kota juga menerima PGRI Award diantaranya Wali Kota Pontianak, Bupati Mempawah, Bupati Bengkayang, Bupati Landak, Bupati Kayong Utara, dan Bupati Sintang.
       
Awang mengatakan, penghargaan yang diterimanya itu mengandung sebuah konsekuensi dan tanggung jawab untuk terus memajukan pendidikan di Kota Singkawang.

"Semua ini juga tidak terlepas dari kerja keras dan dukungan para pendidik dan guru di Kota Singkawang yang penuh dedikasi dan tanggung jawab. Tidak pernah kenal lelah mengabdi untuk mencerdaskan kehidupan bangsa, seperi yang diamanatkan dalam UUD 1945," pungkasnya.

Pewarta: Rudi

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014