Sekadau ( Antara Kalbar ) - Hauzan Nabil, bocah tujuh tahun yang menderita kista di ginjal sebelah kanan akhirnya akan dioperasi oleh tim medis di RSUD dr Soedarso Pontianak.

"Dokternya bilang bulan Mei, soalnya antriannya padat. Mau tidak mau harus nunggu sekitar dua bulan lagi," ujar Juliana, ibu Nabil.

Usai menerima dana hasil penggalangan beberapa waktu lalu, pihak keluarga langsung memboyong Nabil ke RSUD Soedarso Pontianak. Setelah menjalani serangkaian pemeriksaan medis, dokter yang memeriksa Nabil memutuskan untuk mengambil tindakan operasi.

Namun, operasi belum bisa dilakukan dalam waktu dekat. Meski harus menunggu lagi, setidaknya Nabil dan keluarga sudah punya titik terang. Untuk saat ini, Nabil harus kembali ke kediamannya di Gang Nyai Suma Jalan Rawak Sekadau sambil menunggu jadwal operasi.

"Kami mau pulang dulu ke Sekadau. Kalau nunggu disini (Pontianak) nanti berat di ongkos," ujar Juliana.

Sudah lebih kurang enam tahun Nabil berkutat dengan penyakit yang menyebabkan perutnya semakin lama semakin membesar. Sejumlah dermawan ikut andil dalam aksi penggalangan untuk Nabil yang diinisiasi Ikatan Wartawan Kabupaten Sekadau bekerjasama dengan Polsek Sekadau Hilir dan pelajar SMA Karya serta SMK Amaliyah Sekadau, media Februari lalu.

Pewarta: Gansi

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015