Putussibau (Antara Kalbar) - Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-94 Tahun 2015 wilayah Kodim 1206 Putussibau yang diselenggarakan dari 7 hingga 27 Mei di Desa Empangau dan Teluk Aur, Kecamatan Bunut Hilir, tuntas.

"Alhamdullilah, berkat bantuan semua pihak batas waktu yang diberikan selama 21 hari kerja, TMMD selesai tepat waktu," ungkap Letkol kavaleri Budiman Ciptadi, Komandan Kodim 1206/Psb pada acara penutupan TMMD di Empangau.

Dikatakan Budiman, sekitar sepekan sebelum TMMD berakhir, tim dari Mabes TNI sudah meninjau langsung lokasi kegiatan, seperti pembangunan infrastruktur jalan yang meliputi dua desa itu.

"Pembangunan jalan dari Langgai Kantuk menuju Jaung I dan II, Desa Teluk Aur itu sudah bisa ditembus. Pada 20 Mei kemarin juga sudah dikunjungi rombongan dari pusat,  Wasev yakni Brigjen TNI Adi Widjaja M Sc (Irben Dit Ajenad)," ujar dia.

"Beliau bertanya apa manfaat TMMD bagi masyarakat? Dan murni masukan dari masyarakat, bahwa TMMD itu positif artinya dari pekerjaan yang kita lakukan melalui TMMD ini," sambungnya.

Budiman mengakui, kendala selama pelaksanaan TMMD di Empangau yakni cuaca. Pasalnya lokasi kerja dataran rendah dan struktur tanah di daerah itu berupa gambut sehingga menyulitkan pekerjaan ketika hujan turun dan air pasang.

"Kendala cuaca, pada saat hujan sedikit menghambat. Tapi dengan kerja gotong royong itu tetap berjalan," kata Dandim.

Ditambahkannya, kesan yang mendalam dirasakan ketika berlangsungnya TMMD

di Empangau-Teluk Aur yaitu melihat kekompakan masyarakat setempat.

"Masyarakat disini sangat terbuka, semangat, kompak. Semua terlibat bekerja. Bahkan waktu distribusi bahan bakar kampung ke lokasi kerja, itu dipikul dan itu dengan tenaga mereka," ungkap Dandim.

Dandim menerangkan, pada pelaksanaan TMMD kali ini, jumlah personil yang dikerahkan sebanyak 1 SSK atau sejumlah 150 personil.

Sedangkan pengerahan partisipasi masyarakat disesuaikan dengan kebutuhan dan keadaan sasaran, seperti pada pra TMMD, dari Kodim 1206/Psb sebanyak 20 orang dan masyarakat 50 orang perhari.

Kemudian pada pelaksanaan TMMD dari Kodim 1206/PSB sebanyak 32 orang, Yonif 644/WLS 100 orang, Polres Kapuas Hulu 14 orang, Pemda Kapuas Hulu 4 orang dan masyarakat Desa Empangau dan Desa Teluk Aur untuk kegiatan fisik sekitar 25 orang perhari secara bergilir.

"Untuk kegiatan nonfisik sekitar 104 orang per kegiatan. Dukungan logistik dukungan anggaran yang digunakan bersumber dari APBD Kapuas Hulu TA 2015," kata Dandim Budiman.

Adapun capaian kegiatan meliputi pembuatan jalan baru yang menghubungkan Langgai Kantuk Desa Empangau dengan Dusun Jaung I dan II Desa Teluk Aur, Kecamatan Bunut Hilir sepanjang 8 kilometer.

"Pencapaiannya 100 persen. Kemudian pembuatan parit kiri kanan jalan sepanjang 16.000 meter, pencapaian 100 persen. Sasaran tambahan pembuatan lapangan voli SMP 2 Bunut Hilir, perbaikan lapangan sepak bola Dusun Jaung 2 dan Teluk Aur dan perbaikan satu buah rumah warga," papar Budiman.

Sementara kegiatan nonfisik lanjut Budiman seperti penyuluhan tentang program TMMD, usaha dan ekonomi desa, kesehatan keluarga berencana, bela negara, kamtibmas, ketahanan pangan, narkoba, keagamaan, terorisme, werving anggota TNI, pelayanan KB, pengobatan massal dan imunisasi.

Kemudian sarana kontak dilakukan penyerahan bantuan kompor sebanyak 100 buah, bantuan bola voli 4 buah dan net voli 2 buah, bola kaki sebanyak dua buah.

Pewarta: Andre

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015