Singkawang (Antara Kalbar) - Kantor Kementerian Agama Singkawang sampai saat ini sudah mendata sebanyak 279 hewan kurban yang akan disembelih pada Hari Raya Idul Adha, Kamis (24/9).

"Berdasarkan data sementara yang telah dihimpun petugas, ada sebanyak 279 ekor hewan kurban. 279 ekor itu, sebut dia, terdiri dari 262 ekor sapi dan 17 ekor kambing, namun ini masih data sementara," kata Kasi Bimas Islam Kankemenag Kota Singkawang, Muchlis di Singkawang, Rabu.

Berdasarkan hasil keputusan sidang isbat, katanya, Kementerian Agama RI, Idul Adha pada tahun 1436 H/2015 M jatuh pada Kamis (24/9).

"Diharapkan masyarakat Muslim Kota Singkawang untuk saling menghargai lantaran ada perbedaan dengan warga Muhammadiyah yang telah menetapkan Hari Raya Idul Adha jatuh pada Rabu (23/9)," harapnya.

Menurutnya, kita harus menanamkan saling hormat menghormati. "Dan saya yakin masyarakat Singkawang sudah terbiasa dengan adanya perbedaan itu," katanya.

Dia juga mengimbau, kepada seluruh umat muslim yang mampu untuk melaksanakan sunnah Nabi Muhammad SAW, diharapkan bisa menyembelih hewan kurban berupa satu ekor kambing dan satu sapi untuk tujuh orang.

"Kemudian dalam penyembelihannya harus sesuai dengan syariat Islam. Dan dalam pembagian daging kurban, utamakan kepada warga fakir miskin," katanya.

Sementara, Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Kalbar, Abdul Manaf mengingatkan, tentang kunci yang mesti diingat jika ingin menyembelih hewan kurban yang sesuai Syariat Islam dan kesejahteraan hewan.

Langkah pertama melakukan pendaftaran bagi panitia atau pengurus masjid yang akan melaksanakan penyembelihan hewan kurban.

Hal itu berkaitan dengan penjadwalan pemeriksaan hewan kurban. Kemudian siapkan sarana sebelum melakukan penyembelihan hewan kurban.

"Misalnya, tempat gantungan daging, tempat pemotongan, alat untuk menyembelih, air bersih yang mencukupi termasuk sarana pembuangan limbah," kata Manaf.

(KR-RDO/N005)

Pewarta: Rudi dan Rendra Oxtora

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015