Singkawang (Antara Kalbar) - Komandan Komando Distrik Militer 1202 Singkawang, Letkol Inf Nico H Dipura, beserta jajarannya melakukan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Bambu Runcing, di Kelurahan Roban, Kecamatan Singkawang Tengah, Senin.

Sebelumnya, para prajurit TNI menggelar apel di halaman Makodim 1202 Singkawang. Sementara Dandim 1202 Singkawang, bertindak sebagai inspektur upacara.

Nico mengatakan, jika HUT TNI kali ini mengambil tema bersama rakyat TNI kuat, hebat, profesional, siap mewujudkan Indonesia yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian.

"Jadi prajurit TNI harus betul-betul bisa memanfaatkan momentum ini," katanya mengingatkan.

Dia juga meminta kepada prajurit TNI, untuk bisa tumbuh lebih dewasa dan lebih hebat lagi.

"Kalau saya lihat dari segi perang, sampai dengan kegiatan operasi non militer dimana ada swasembada pangan, jambanisasi, pembangunan jalan paralel khususnya di Kalimantan dan perbatasan-perbatasan. Ini sudah sangat membuktikan kalau TNI selalu hadir," katanya.

Dan terakhir, katanya, dalam penanganan dan penanggulangan asap yang terjadi di sekitar kita akibat kebakaran lahan dan hutan. Dalam kegiatan ini juga, TNI turut dilibatkan.

"Ini menunjukkan bahwa TNI semakin solid, dengan tetap mempertahankan bangsa Indonesia dari segala hal yang dapat mengganggu Pancasila," katanya.

Menurutnya, hubungan TNI dengan rakyat ibarat ikan dengan air. TNI harus bisa menegaskan dirinya sebagai jati diri bagi rakyat. "TNI harus tegas dan tidak boleh menyakiti hati rakyat dan pantang menyerah," katanya.

Sebagai bangsa yang majemuk, rakyat harus bangga memiliki tentara Indonesia. Dan bersama rakyat, TNI harus menjaga Bhinneka Tunggal Ika. Bersama rakyat, katanya, TNI kuat. "Jadilah pejuang yang dicintai rakyat," katanya.

Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-70 juga, Kodim 1202 Singkawang telah menggelar berbagai kegiatan, diantaranya, pengobatan massal, donor darah, penanaman bakau di Sungai Duri, dan anjangsana di Jl Alianyang dan Sungai Duri. Serta memberikan bingkisan kepada pensiunan TNI dan janda mati oleh TNI yang masih aktif. 

(KR-RDO/N005)

Pewarta: Rudi dan Rendra Oxtora

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015