Pontianak  (Antara Kalbar) - Kabupaten Kayong Utara menyiapkan tiga kapal bagi tamu yang menggunakan transportasi laut dari Pontianak ke Sukadana, pada puncak Sail Selat Karimata 15 Oktober 2016.

"Para tamu yang akan ke Sukadana nantinya, bisa melalui Rasau Jaya dan Pontianak menggunakan kapal atau speed boat dengan jarak tempuh sekitar tiga jam," kata Bupati Kayong Utara Hildi Hamid saat dihubungi di Sukadana, Sabtu.

Ia menjelaskan, selain itu, para tamu juga bisa menggunakan transportasi udara dari Bandara Supadio Pontianak menuju Ketapang, lalu kemudian dilanjutkan dengan perjalanan darat sekitar 1,5 jam.

Hildi menambahkan, jumlah tamu yang akan hadir jumlahnya ribuan, maka fasilitas di Kabupaten Kayong tidak akan mampu menampung akomodasi para tamu, sehingga dibantu fasilitas di Kabupaten Ketapang dalam menampung para tamu yang hadir tersebut.

"Jarak tempuh dari Ketapang ke Kayong hanya satu setengah jam, meski demikian kami juga masih berbenah dalam memperbaiki segala fasilitas yang nanti akan digunakan saat Sail Selat Karimata berlangsung," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Hildi menyatakan, optimistis pelaksanaan Sail Selat Karimata 2016, yang akan dihadiri Presiden Joko Widodo dapat terlaksana dengan sukses.

Bahkan, menurut dia, Presiden Joko Widodo dan rombongan akan menginap di Sukadana pada puncak pelaksanaan Sail Selat Karimata, 15 Oktober 2016.

Namun demikian, Bupati Kayong Utara menambahkan, dirinya tidak akan mampu bekerja sendiri dan memerlukan dukungan semua elemen masyarakat Kayong Utara, dimana segala sesuatunya harus dipersiapkan dari awal sehingga pada waktunya sudah siap dan memenuhi standar yang diharapkan.

Menurut dia, ada sekitar 70 kapal yachter yang siap hadir pada Sail nanti. Selain kapal perang, yachter, juga akan dimeriahkan perahu dan kapal milik nelayan yang ada di Kayong Utara.

Hal itu merupakan salah satu catatan yang sempat menjadi atensi presiden RI pada pelaksanaan Sail Tomini tahun 2015 lalu dimana nuansa kemeriahan benar-benar untuk diperhatikan dan tidak hanya dimeriahkan kapal perang saja.

"Kapal-kapal jenis ampibi nanti akan bersandar di Sukadana, diperkirakan September kapal-kapal perang tersebut sudah akan masuk ke Kayong Utara," ujar Hildi.



Pewarta: Andilala

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016