Singkawang (Antara Kalbar) - Kasi Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II Singkawang, Jose Rizal mengatakan, hingga kini pihaknya baru menerima lima warga negara Tiongkok yang merupakan tangkapan Kodim kota setempat.

"Sampai dengan hari ini baru lima orang. Namun berdasarkan informasi mereka (Kodim) ada tujuh orang. Jadi kita masih menunggu dua orang lagi," kata Jose, Jumat.

Jose menjelaskan, Kamis (kemarin malam) sekitar pukul 21.00 Wib, pihaknya menerima penyerahan empat warga negara Tiongkok dari Kodim.

Selang beberapa jam berikutnya, yaitu pada Jumat sekitar pukul 01.00 Wib, pihaknya kembali menerima satu orang warga negara Tiongkok lagi dari Kodim.

"Jadi totalnya ada lima orang. Sehingga kita masih menunggu dua orang lagi," ujarnya.

Menurutnya, kelima WNA yang diserahkan masih dalam pemeriksaan Keimigrasian Singkawang. "Kelimanya masih dalam pemeriksaan kita," tuturnya.

Sementara itu, lima WNA yang sudah diserahterimakan ke Kantor Imigrasi Singkawang antara lain, Xu Yadong, Su Baisheng, Du Heping, Zhao Kewu, dan Heming Baw.

"Karena menurut informasi mereka ada tujuh orang, jadi kita masih menunggu dua orang lagi," katanya.

Diberitakan sebelumnya, Kodim 1202/Skw telah menangkap sebanyak tujuh warga negara asing (WNA) asal Tiongkok, di daerah Capkala, Kabupaten Bengkayang, tepatnya di lokasi pertambangan, Kamis sore.

"Totalnya ada tujuh WNA. Tiga lainnya sedang di jemput anggota di lokasi," kata Dandim 1202/Skw, Letkol Czi Darody Agus, Kamis malam.

Menurutnya, ketujuh orang asing yang berhasil ditangkap akan diserahkan langsung ke Kantor Imigrasi Kelas II Singkawang. 

(KR-RDO/N005)

Pewarta: Rudi

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017