Pontianak (Antaranews Kalbar) – Dalam menciptakan ekosistem digital,  Telkomsel kembali menunjukkan dukungannya dengan menggelar kompetisi Liga Games Online 2018 di Pontianak dengan total hasih Rp20 juta. 

Kegiatan itu akan diselenggarakan pada tanggal 10 – 15 April 2018 bertempat di Valor E-Sports iCafe yang terletak di Jalan Haji Abbas 1 Pontianak. 

"Melalui #LaGaOnline2018 ini, Telkomsel hadir memberikan wadah bagi para gamers di bumi khatulistiwa ini untuk dapat saling sharing, menambah wawasan, dan kompetisi informasi seputar dunia games online, khususnya Mobile Legends yang kami pertandingkan," kata Manager Branch Pontianak, Surya Rachman di Pontianak, Jumat.

Ia mengatakan, kegiatan #LaGaOnline2018 ini juga menjadi bentuk dukungan Telkomsel dalam membangun digital entertainment lifestyle di Kalimantan Barat khususnya kota Pontianak. 

"Jangan sampai terlewatkan ya kids jaman now Pontianak untuk ikut di event seru Telkomsel di kota Pontianak ini. Buruan langsung daftar, karena slot yang kita sediakan terbatas," katanya.

Dijelaskannya, bagi para peminat yang ingin mengikuti lomba ini ada beberapa hal yang perlu diketahui. Pertama peserta adalah satu team Mobile Legends yang terdiri dari 5 gamers. 

Kedua, setiap gamers melakukan pembayaran Rp100 ribu yang nantinya mendapatkan paket GamersMAX kuota sebesar 9 GB dan 1 NSP. Dan terakhir pendaftaran untuk mengikuti kompetisi ini dapat menghubungi contact person Mieke (081254113099) atau Adit (08119134411). 

Ia menambahkan, saat ini Telkomsel telah melayani lebih dari 190 juta pelanggan secara nasional. Layanan Telkomsel didukung lebih dari 152.000 base transceiver station (BTS), termasuk di antaranya lebih dari 21.000 eNode B (BTS 4G) untuk menghadirkan kenyamanan dalam menggunakan layanan data. 

"Untuk melayani kebutuhan pelanggan, Telkomsel menggelar sekitar 440 pusat pelayanan pelanggan GraPARI yang tersebar di seluruh Indonesia," katanya.
 

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2018