Putussibau (Antaranews Kalbar) - Bupati Kapuas Hulu Abang Muhammad Nasir mengajak semua lapisan masyarakat untuk bersama - sama mengawasi pelaksanaan Pilkada Kalimantan Barat, khususnya ancaman politik uang.

"Situasi perekonomian masyarakat yang cukup sulit jangan sampai menjadi alasan untuk menerima politik uang, itu harus benar - benar diawasi," kata Nasir saat menghadiri kegiatan Ngobrol Pemilihan (Ngopi) di salah satu cafe di Putussibau Selatan, Kapuas Hulu Kalimantan Barat, Selasa malam.

Ia menekankan, agar partisipasi masyarakat lebih ditingkatkan untuk mensukseskan pelaksanaan Pilkada.

Menurut Nasir, menjelang Pilkada sangat rawan berkembannya isu - isu, hal tersebut perlu disikapi dengan bijak terutama media sosial.

"Tetap jaga keamanan dan keharmonisan dengan tetap mensukseskan Pilkada yang tinggal menghitung hari," kata Nasir.

Dirinya juga mengimbau agar masyarakat bersama - sama saling mengingatkan untuk menyalurkan hak pilih pada Pilkada mau pun Pemilu 2019 mendatang.

Tidak hanya itu, Nasir juga meminta penyelenggara pemilu dan Panwaslu melaksanakan tugas sesuai aturan yang berlaku, begitu juga masyarakat untuk bahu - membahu sehingga Pilkada mendatang berkualitas.

"Pilihlah pemimpin yang berkualitas untuk kemajuan Kalbar, hindari politik uang, sebab pemberi dan penerimaan bisa sama - sama terjerat hukum, sekali lagi mari kita awasi bersama dan sukseskan Pilkada," tegas Nasir.

 

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2018