Komunitas HCI (Honda CBR Independent) Kalimantan Barat ikut serta dalam Fun Ride yang memiliki tujuan tempat wisata Jungkat Beach bertujuan untuk meningkatkan Kemistri Antara Riders-Riders CBR yang dan menjaga sifat kekeluargaan di dalam komunitas Honda, pada  Minggu (14/02/2021)

Fun Ride yang dikhususkan untuk pengguna motor CBR ini disupport secara langsung oleh Astra Motor Kalimantan Barat yang dengan diwajibkan mengikuti protokol kesehatan, diwajibkan menggunakan masker dan berbekal hand sanitizer.

Baca juga: Astra Motor Kalbar apresiasi insan pers di HPN 2021

Meningkatkan kemistri antar riders CBR bermain games beregukan 2 orang Astra Motor Kalimantan Barat memberikan pengalaman terbaik untuk para riders dengan games tebak gambar.

Endar selaku Ketua Komunitas HCI (Honda CBR Independent) mengungkapkan dengan adanya event yang difasilitasi Astra Motor Kalimantan Barat ini semoga Riders-riders CBR tetap memiliki kemistri dan memiliki kerjasama yang baik.

”Kami memanfaatkan event yang difasilitasi oleh Astra Motor Kaliamantan Barat dengan sebaik mungkin dengan mengikuti alur acara yang seru ini dengan games meningkatkan kemistri dan kerjasama ,” tuturnya.

Baca juga: Astra Motor Kalbar kembali gelar Virtual Exhibition
Baca juga: All New Honda CBR 150R resmi launching di Kalbar


Antofany Yusticia Ahmadi selaku Manager Marketing Astra Motor Kalimantan Barat mengungkapkan Fun Ride With CBR yang bertujuan menigkatkan Kemistri dan Kerjasama antar riders CBR, dan nnti juga ada komunitas Honda lainnya yang akan kami support untuk kegiatan seperti ini dan tentunya tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Kami menyediakan dan memfasilitasi Komunitas Honda untuk memiliki kemistri dan kerjasama yang baik melalui event Fun Ride ke tempat wisata dan tentunya diwajibkan menggunakan, ” Tuturnya.    

Baca juga: Komunitas Honda Scoopy yang wajib #Cari_Aman
Baca juga: Komunitas Honda galang dana untuk korban bencana alam
Baca juga: Sosialisasi aman dalam berkendara bersama Formagama balek kampong
 

Pewarta: Dedi

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021