Kekompakan dan kemanumggalan sering terlihat antara Satgas TMMD 110/ Kodim 1206 - PSB dengan warga Dusun Tintin Kemantan, Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu saat kegiatan bersama pembersihan jalan.

Kemanunggalan bersama rakyat diwujudkan di Dusun Tintin Kemantan, dalam pembangunan jalan demi terwujudnya mobilitas perekonomian masyarakat yang lancar.

Baca juga: Apel pagi cek kesiapan dan pembagian tugas Satgas TMMD Kodim 1206/PSB
Baca juga: Di hari libur TNI dan warga tetap bekerja laksanakan program TMMD

"Saat ini, kami sedang melaksanakan karya bakti pembersihan jalan, di mana jalan ini merupakan akses menuju Dusun Tintin Kemantan dan Dusun Suka Ramai," ucap Pelda Didik Riyono, Sabtu

Ia menambahkan, saling bahu membahu dalam melakukan pekerjaan harus tetap dilakukan. Karena hal itu akan menjadikan pekerjaan yang sulit menjadi mudah.

"Dengan demikian kekompakan TNI dengan warga terus meningkat, ini harus tetap di jaga dan terus di lestarikan," tuntasnya.

Baca juga: Cara Warga Titin Kemantan bangga terhadap Satgas TMMD Kodim 1206/PSB
Baca juga: Praka Zulfiqor Anggota TMMD semakin dekat dengan anak- anak
Baca juga: Warung sebagai inspirasi dalam pelaksanaan TMMD di Pengkadan
 

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021