Pembina Pramuka Gudep Tanjungpura Universitas Tanjungpura Pontianak, Lufti Faurusal Hasan menilai saat ini dan ke depan sangat penting kecakapan digital bagi anggota pramuka di tengah kemajuan teknologi dan pandemi COVID-19.

"Menggiring kreatifitas dan inovasi berbasis digital dalam bentuk kecakapan hidup digital pramuka sangat penting untuk menjadi perhatian. Kecakapan hidup digital pramuka secara sederhana dapat diterjemahkan sebagai kemampuan seorang pramuka untuk beradaptasi dan berinteraksi dengan era digital. Sehingga memberikan nilai tambah secara pribadi maupun sosial/komunitas," ujarnya di Pontianak, Sabtu.

Ia menjelaskan di era digital revolusi industri 4.0 dan pandemi COVID-19 telah memberikan tantangan dan ruang tersendiri untuk membekali kecakapan digital yang secara khusus dapat dikembangkan melalui kegiatan – kegiatan kepramukaan mulai dari tingkat satuan terkecil gerakan pramuka yaitu Pangkalan/Gugus depan.

"Kepramukaan dapat dielaborasi melalui sejumlah aplikasi digital android yang familiar dipergunakan diantaranya Zoom Cloud Meetings, Google Meet, Google Classroom, Youtube Chanel, Video Call Whatsup, Google Form dan lain – lain," katanya.

Menurutnya, untuk Gerakan Pramuka Kwartir Daerah Kalbar sendiri di bawah kepemimpinan Syarif Abdullah Alkadrietelah melaksanakan sejumlah kegiatan memanfaatkan teknologi informasi digital, mulai dari pelantikan hingga rapat – rapat kerja antar jajaran pengurus kwarda sendiri dan atau bersama kwartir cabang se Kalbar.

"Namun demikian gerakan pramuka dalam upaya mengembangkan kecakapan hidup digital pramuka haruslah berkepribadian dan berkarakter yang tetap menempatkan etika, moral dan budaya bangsa sebagai model pendidikan karakter," katanya.

Menurutnya, kegiatan kepramukaan berkualitas secara digital setidaknya tetap mengedepankan upaya pengembangan lima ranah kecerdasan yang biasa dikenal dengan istilah kecerdasan sesosif, yaitu kecerdasan spiritual, kecerdasan emosional, kecerdasan sosial, kecerdasan intelektual dan kecerdasan fisikal.

Kemudian, menyikapi upaya mengembangkan kecakapan hidup digital pramuka berkepribadian dan berkarakter, ia melihat setidaknya ada beberapa pendekatan peran yang dapat dilakukan jajaran gerakan pramuka.

Pertama, peran personal atau diri, di mana seorang pramuka harus membekali diri dengan kemampuan komunikasi digital, memahami secara sadar waktu dan tempat yang tepat mengendalikan era digital yang tak terbedung.

Kedua, peran kelompok atau komunitas, di mana seorang pramuka harus memberi warna digital dalam kelompok atau komunitas binaan di gugus depan atau satuan karya pramuka dengan memberikan pemahaman etika dan budaya era digital sebagai sebuah literasi digital bersama.

Ketiga, peran sosial masyarakat, di mana seorang Pramuka harus menjadi penyeimbang digital dalam kehidupan sosial masyarakat dan dapat mengendalikan sejumlah produk digital dalam kehidupan bersosial masyarakat.

"Saat ini sedang berkembang Satuan Karya Pramuka Telematika di beberapa Kwartir yang menyalurkan bidang minat bakat teknologi dan informatika.Saka Telematika ini diharapkan menjadikan Ikon terbaru dari Pramuka yang bertujuan memiliki rasa cinta kepada telekomunikasi, edutainment, multimedia dan informatika Indonesia yang menjadikan Pramuka Indonesia lebih dekat dengan fitur-fitur teknologi yang semakin berkembang," kata dia.

Pewarta: Dedi

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021