Bank Rakyat Indonesia cabang Pontianak mulai mengoperasionalkan gedung baru yang beralamat di Jl. Ahmad Yani Pontianak.

"Alhadmulillah, sejak tanggal 7 Februari kemarin, gedung baru ini sudah kita operasioanlkan untuk meningkatkan layanan terhadap para nasabah," kata Operation Manager BRI Cabang Pontianak, M Riadi Santoso di Pontianak, Rabu.

Dia menjelaskan,gedung baru BRI Cabang Pontianak ini terdiri dari lima lantai di mana untuk lantai pertama di fungsikan untuk layanan Briguna dan dana pensiun serta kredit pegawai. Sedangkan lantai dua di fungsikan untuk layanan operasional secara nasabah umum , sehingga nasabah yang membutuhkan transaksi di teller atau di Costumer Service akan di layani di lantai 2 ini.

"Sedangkan lantai tiga difungsikan untuk memberikan layanan kepada nasabah prioritas. Kemudian, untuk lantai 4 di khususkan untuk layanan marketing dan lantai lima untuk sentra layanan mikro," tuturnya.
Gedung baru BRI (ANTARA/Rendra)


Untuk memberikan kenyamanan kepada para nasabah, di gedung baru BRI Cabang Pontianak ini di buat dengan fasilitas modern namun dengan suasana yang "homely" untuk membuat nyaman bagi para pengunjungnya.

Namun, katanya, kendala utama yang dihadapi dari bangunan baru gedung BRI Cabang Pontianak yang baru tersebut adalah, ketersediaan lahan parkir yang hanya berada di depan gedung.

"Tapi ini sudah kita siasati dengan menyewa lahan di samping gedung baru, untuk lahan parkir dan kami sebelumnya sudah melakukan negosiasi dengan pemilik lahan, agar bisa dijual kepada kita. Namun, dari pemilik lahan menyatakan tidak ingin menjual, sehingga  kita hanya bisa menyewa," tuturnya.

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2022