Bupati Kubu Raya, Provinsi Kalimantan Barat, Muda Mahendrawan mengajak seluruh  organisasi perangkat daerah  yang ada di kabupaten itu untuk bersama-sama "Kepong Bakol" (gotong royong) menyelesaikan semua permasalahan yang ada dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dalam memaknai peringatan HUT ke-77 RI tahun 2022 .

"Momentum HUT RI ke-77 ini, kita terus berupaya untuk memperkuat semua problem di masyarakat, diantaranya tingkat kualitas kehidupan, rumah layak huni, pendidikan, derajat kesehatan (masalah stunting, AKI dan AKB) serta problem lainnya terutama penguatan karakter bagi generasi muda kita," kata Bupati Muda usai mengikuti upacara detik-detik proklamasi secara vitual di ruang rapat bupati, Rabu.

Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan mengatakan upacara 17 Agustus kali ini bukan hanya simbolis untuk dilakukan, namun bersifat menggelorakan semangat kemerdekaan yang mengandung kepedulian, dedikasi, kemanusiaan dan lain sebagainya.

Menurutnya, tantangan yang paling berat itu ada pada karakter generasi muda, mengingat saat ini banyak hal-hal yang menantang dengan transformasi digital yang harus kita jadikan peluang dan bukan sebagai sesuatu yang mengancam dan merusak.

"Sehingga ini membuat kita menjadi mundur, justru dengan transformasi digital ini kita maksimal dengan gerakan-gerakan, inovasi, kreatifitas yang memiliki nafas juang yang tinggi," tuturnya.

Bupati Muda juga mengajak masyarakat di seluruh penjuru Kubu Raya untuk mengisi kemerderkaan ini dengan memberikan kontribusi bagi daerah dan republik ini.

"Ayo kita sama-sama buktikan. Bahwa Kubu Raya walau pun kabupaten termuda di Kalimantan Barat yang berusia 15 tahun dengan penduduk 623 ribu jiwa yang tersebar di 118 desa, kita bisa buktikan bersama-sama dengan slogan dari Kubu Raya untuk Indonesia itu menyatakan bahwa Kubu Raya bukan hanya menjadi beban bagi Republik ini. Namun dapat berkontribusi dengan berbagai gagasan serta inovasi," kata Muda.

 

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2022