Pontianak (Antara Kalbar) - Pemerintah Kota Pontianak sudah mulai melakukan ujicoba pengoperasian fasilitas air mancur di Bundaran Tugu Digulis Universitas Tanjungpura, kata Kepala Dinas Tata Ruang dan Perumahan Kota Pontianak, Ismail.

"Sudah dua hari ini kami melakukan ujicoba fasilitas air mancur di Bundaran Tugu Digulis Untan Pontianak untuk persiapan peresmiannya bertepatan dengan hari jadi Kota Pontianak, 23 Oktober," kata Ismail di Pontianak, Jumat.

Ismail menjelaskan, proses pembangunan air mancur itu sudah hampir sekitar 75 persen, sehingga pihaknya sudah melakukan ujicoba.

"Rencananya air mancur di Bundaran Tuga Digulis Untan Pontianak akan beroperasi mulai dari pagi hingga malam hari, yang juga dipercantik dengan aneka lampu hias agar tampak cantik dan menarik dipandang," ujarnya.

Pemkot Pontianak berencana akan meresmikan air mancur di Bundaran Digulis Untan pada HUT Pemkot, 23 Oktober 2013.

Pemkot Pontianak menganggarkan sebesar Rp5 miliar untuk pembuatan fasilitas air mancur di Bundaran Tugu Digulis Untan itu.

Bentuk air mancur tersebut nantinya oval, tidak seperti air mancur di Bundaran Hotel Indonesia, serta juga tidak menari seperti air mancur di Taman Alun-alun Kapuas Pontianak.

Nadi atau titik pemancaran air mancur sekitar 300 titik, selain itu juga akan dibangun kawasan "jogging track" yang nantinya bisa digunakan untuk sarana berolahraga sambil menikmati keindahan air mancur tersebut.

Pewarta: Andilala

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2013