Pontianak (Antara Kalbar) - Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) akan segera menggelar kongres nasional ke XXXIV di Gedung Auditorium Untan Pontianak, Senin (29/9) hingga sabtu (4/10).

Rencananya, Kongres Nasional tersebut akan dihadiri 89 Cabang GMKI Se-Indonesia dan 450 peserta dari seluruh Indonesia.

Diperkirakan seribu undangan dan peserta, serta akan hadir seperti Badan Pengurus Pusat GMKI, Ketua BPC GMKI Se Indonesia, Gubernur Kalimantan Barat, Bupati/ Wali Kota Se-Kalbar, Forkopinda Provinsi Kalbar, SKPD Provinsi Kalbar, Organisasi Kepemudaan, Keagamaan, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Organisasi Kemahasiswaan Serta Badan Pengurus Jemaat Gereja di Kalbar.

Ketua panitia kongres Suryadman Gidot berharap, kongres dapat terlaksana dengan baik sehingga terbentuk kepengurusan GMKI di tingkat pusat yang amanah dalam melayani masyarakat, mahasiswa dan gereja.

"Konggres berjalan dengan baik dan lancar adalah harapan kami semua, sehingga akan terbentuk kepengurusan GMKI periode 2014 - 2016 baru yang amanah dalam melayani masyarakat dan gereja," kata Gidot yang juga Bupati Bengkayang ini.

Ia melanjutkan, dengan kepengurusan yang amanah dalam mengemban jabatan, maka akan lahir kader - kader muda yang andal dan menjadi tokoh pemimpin harapan bangsa dan daerah.

"Organisasi kemahasiswaan seperti ini ini jika dipimpin kepengurusan yang baik tentu akan dapat menghasilkan kader - kader yang sandal, dan kemudian dimasa yang akan datang tentu akan menjadi calon pemimpin bangsa dan daerahnya masing - masing," kata Gidot menegaskan.

Untuk itu, ia meminta kepada segenap panitia untuk bekerja secara maksimal dalam menyiapkan konggres, yang rencananya akan berlangsung selama satu minggu tersebut.

"Mari kita bahu membahu dalam menyiapkan konggres ini, saya tidak akan bisa bekerja sendirian tanpa dibantu anggota panitia yang lain," pintanya.

Pewarta: M Acong Zaenal

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014