Sekadau (Antara Kalbar) - Wakil Bupati Sekadau Rupinus melakukan panen raya padi di areal sawah milik Kelompok Tani Segarak Desa Rawak Hulu, Kecamatan Sekadau Hulu senagai bukti nyata peningkatan produksi dan produktivitas padi untuk ketahanan pangan di Kabupaten Sekadau.

Wakil Bupati Sekadau Rupinus mengungkapkan bahwa sub sektor tanaman pangan khususnya komoditas padi mempunyai peranan yang sangat penting dan strategis dalam membangun perekonomian daerah. Untuk itu perlu terus diupayakan pengembanganya, karena telah berperan sebagai penyedia pangan untuk ketahanan pangan daerah, penyediaan lapangan kerja dan sumber pendapatan masyarakat demi menuju peningkatan kesejahteraan masyarakat.

"Kecamatan Sekadau Hulu merupakan salah satu kecamatan yang sangat potensial untuk pengembangan tanaman pangan terutama padi sawah," katanya.

Alumni S-2 Magister Pembangunan Sosial Universitas Indonesia lulusan tahun 2001 ini mengungkapkan bahwa dalam upaya peningkatan produksi dan produktivitas padi untuk ketahanan pangan, Pemkab Sekadau melaksanakan beberapa program pembangunan pertanian, di antaranya melaksanakan rehabilitasi serta membantu kelompok tani yang ada di Kabupaten Sekadau dengan bantuan berupa handtracktor serta alat dan bahan pertanian lainnya.

"Bukan hanya bantuan alat pertanian saja Pemkab Sekadau juga akan terus mendukung para petani dengan pembangunan irigasi di areal ini dan kedepannya kita berharap kepada semua kecamatan di Kabupaten Sekadau bisa menjadi sentra penghasil beras, dengan demikian kita tidak merasa kwatir bilamana ketahan pangan mengalami penurun, karena kita juga sebagai penghasil beras meskipun hanya untuk kebutuhan diri sendiri, itu sudah sangat baik, apalagi kalau bisa untuk orang lain, itu sangat bermanfaat," ujarnya.

Wakil Bupati berharap dengan panen padi raya tersebut, Sekadau mampu mewujudkan tujuan sasaran tanam padi sawah tahun 2015 meningkat.

Usai memberikan sambutan Wakil bupati dan rombongan melakukan panen raya padi secara simbolis dengan didampingi kelompok tani dan masyarakat setempat, usai panen raya, wakil bupati dan rombongan melakukan ramah tamah.

Turut hadir pada panen padi tersebut, Perwira Penghubung Kodim 1204 Sanggau, Kepala Dinas Pertanian, Perikanan dan Peternakan Kabupaten Sekadau, pejabat yang mewakili polres sekadau, Camat Sekadau Hulu, Kapolsek, danramil Sekadau Hulu dan sejumlah pejabat di lingkungan Pekab Sekadau,kepala desa, tokoh masyarakat, kelompok tani serta undangan lainnya.

Camat Sekadau Hulu Yansun, mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada Wakil Bupati Sekadau dan rombongan yang telah bersedia hadir dalam kegiatan panen raya perdana padi sawah di Kecamatan Sekadau Hulu.

Menurut camat yang baru dilantik Februari lalu, di Kecamatan Sekadau Hulu memiliki potensi sawah sangat besar.

"Hari ini kita panen 18 hektare yang dikelolah oleh kelompok tani Segarak. Ini membuktikan bahwa Kecamatan Sekadau Hulu khususnya Desa Rawak Hulu bisa dikatakan produsen padi yang sangat handal walau saat ini sistem pertaniannya sebagian besar masih menggunakan cara manual, namun ada beberapa yang sudah menggunakan cara kerja mesin," katanya.



Pewarta: Gansi

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015