Pontianak (Antara Kalbar) - Wali Kota Pontianak, Sutarmidji menerima kunjungan siswa-siswa Sespimen Polri dalam rangka Kuliah Kerja Lapangan (KKL) di ruang rapat wali kota, Senin.

Rombongan berjumlah 12 orang ini diketuai oleh Kombes Pol Dwi Budiarto. Para siswa Sespimen Polri ini merupakan calon yang akan menduduki jabatan kapolres. Kunjungan ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana sinergitas maupun kerja sama yang terjalin antara Polresta Pontianak dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak.

“Kami menginginkan keterangan yang seobyektif mungkin karena ini sifatnya untuk memperbaiki. Kami minta masukan-masukan bagaimana koordinasi selama ini dan hal-hal apa yang disarankan nantinya akan kami rumuskan dalam naskah kelompok kerja (pokja) dalam Sespim Polri ini,” ujar Dwi.

Wali Kota Sutarmidji menyatakan, sinergitas dan kerja sama antara Pemkot Pontianak dengan Polresta Pontianak selama ini terjalin dengan baik. Pihaknya mengakui, memiliki kepentingan dengan peranan kepolisi dalam hal ini Polresta Pontianak terkait penerapan Pontianak sebagai kota tertib aturan sebagaimana yang telah dicanangkan sebelumnya.

Pemkot juga turut mendukung program-program di kepolisian, salah satunya pendekatan kepolisian dan masyarakat melalui Balai Kemitraan Polisi dan Masyarakat (BKPM).

“Kapolda Kalimantan Barat menginspirasi Pemkot untuk mewujudkan Kota Pontianak yang tertib aturan. Dengan adanya BKPM ini saya harap dapat mempermudah terwujudnya Kota Pontianak yang tertib aturan,” harapnya.

Dengan adanya BKPM ini merupakan wujud sinergi antara pemerintah dengan kepolisian. Selain itu, BKPM ini juga merupakan bentuk pelayanan publik yang diberikan kepolisian kepada masyarakat. “BKPM ini merupakan salah satu wujud pelayanan publik juga, jadi dari pihak Polresta kalau memang butuh dibangun BKPM di tempat-tempat lain kami siap membantu,” katanya.

Pewarta: Andilala

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015