Putussibau (Antara Kalbar) - Seorang pengantre BBM yang menggunakan mobil Hilux KB 8398 QL, mengalami nasib naas pagi tadi. BBM hasil antreannya terbakar tepat di depan SPBU Kedamin Jaya, Jalan Lintas Timur, Kecamatan Putussibau Selatan.
  
Kejadian ini sontak menghebohkan sejumlah warga dan para pengantre lainnya. Meski tidak korban jiwa, namun api yang menghanguskan beberapa drum minyak milik pengantre tersebut sempat membesar sekitar setengah jam. Dua unit mobil pemadam kebakaran milik Pemkab kapuas Hulu diturunkan ke lokasi kejadian.
  
Kapolsek Putussibau Selatan, IPTU Agus Susilo mengungkapkan bahwa minyak tersebut milik Ujang asal Desa Ingko Tambe,Kecamatan Putussibau Selatan. Kejadianya, kata Agus sekitar pukul 08.00 wib, yang bersangkutan kebetulan dapat giliran antri yang pertama, setelah mendapat minyak yang bersangkutan, menuangkan minyak hasil antriannya didepan pintu SPBU kedalam drum.
   
"Saat menuang minyak tersebut datang kawannya, ngobrol sekitar jarak tiga meter sambil memainkan korek api gas, dari situ sumber api langsung menyambar minyak, api sempat membesar kurang lebih setengah jam kemudian berhasil dipadamkan," jelasnya.
  
Menurut Agus, pihaknya sudah sering mengingatkan para pengantri untuk mengutamakan keselamatan. "Memang ini mereka antri untuk kebutuhan masyarakat, tetapi terkadang mengabaikan keselamatan, Saya rasa kejadian ini peringatan, sehingga kedepan para pengantri lebih berhati-hati lagi,"ujarnya.

Pewarta: Timo

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016