Pontianak (Antara Kalbar) - PT Well Harvest Winning Alumnina Refinery (WHW) yang bergerak di bidang usaha industri logam dasar mulia dan logam dasar bukan besi yang berada di Kecamatan Kendawangan Kabupaten Ketapang hingga saat ini sudah mampu menyerap 2.380 tenaga kerja.

"Berdasarkan laporan PT WHW yang masuk ke kita untuk tenaga kerja Indonesia yang sudah diserap 2.084 orang. Sedangkan untuk asing sendiri ada 296 tenaga kerja," ujar Kabid Pengendalian Modal Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (BPMPTSP) Kalbar, Catur B Sulistyo, Jumat.

Dipastikan Catur, jika PT WHW telah diresmikan pada 21 Mei 2016 mendatang dan sesuai rencana bahwa akan diresmikan oleh Presiden Joko Widodo maka tenaga kerja yang akan diserap akan lebih banyak.

"Jika sudah beroperasi dan resmi tenaga kerja akan terserap lebih banyak," tuturnya.

Ditambahkan Catur berdasarkan laporan PT WHW juga saat ini telah selesai pembangunan tahap satu. Adapun dari rencana invesatsi Rp12,55 triliun, sebesar Rp7,87 triliun sudah teralisasi.

"Untuk sisa dari rencana investasi akan dibagi beberapa tahap dalam tahun mendatang," katanya.

Pada bulan Juni ditargetkan sudah berproduksi secara komersil. Adapun tahap awal untuk produksi komersil yaitu satu juta ton pertahun.

"Di tahun pertama tentu tidak langsung satu juta ton pertahun. Ini pasti ada prosesnya, kemudian pada tahun mendatang WHW juga sudah punya target lebih dari itu yakni empat juta ton pertahun," tuturnya.

(U.KR-RDO/B008)

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016