Pontianak (Antara Kalbar) - Komunitas Gerakan Tangan Pemuda (KGTP) Chapter Batu Layar memberikan beasiswa berprestasi kepada siswa SDN 15 Desa Sendoyan Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, sebagai bentuk kepedulian pemuda terhadap dunia pendidikan di daerah tersebut.

"Program beasiswa berprestasi Pemuda Peduli Pendidikan merupakan bentuk kepedulian pemuda Batu Layar terhadap dunia pendidikan. Sebagai alumni di SDN ini kami sebisa mungkin dan melalui anggota KGTP memberikan bantuan beasiswa," ujar Ketua Umum KGTP Dedi saat dihubungi di Sambas.

Dedi menjelaskan meski beasiswa yang diberikan terbilang kecil yaitu hanya Rp500 ribu, namun menurutnya itu sebagai bentuk kerja nyata pemuda peduli terhadap pendidikan di Batu Layar. Harapannya dengan adanya beasiswa memotivasi penerima yang berprestasi untuk melanjutkan ke jenjang lebih tinggi.

"Kita sekadar memotivasi dan membantu sebisa mungkin. Alhamdulillah pihak sekolah dan masyarakat juga mendukung program ini. Dari uang yang diberikan, Rp100 ribu akan diserahkan secara tunai kepada penerima dan sisanya Rp400 ribu kita akan membawa penerima untuk membeli langsung kebutuhan sekolah di SMP atau sederajat," katanya.

Di kesempatan tersebut yang bersamaan perpisahan kelas 6 SDN 15 Sendoyan ia mengajak para orang tua murid yang hadir untuk bergotong royong memajukan pendidikan di Dusun Batu Layar tersebut.

"Insya allah jika kita bergandeng bersama soal peningkatan SDM akan mudah kita raih. Semoga tahun depan program ini ada dan akan diberikan lebih dari untuk satu orang," kata dia.

Sementara itu Kepala SDN 15 Desa Sendoyan, Darwin mengapresiasi kepedulian pemuda Batu Layar yang turut andil dalam peningkatan pendidikan melalui beasiswa. Hal yang dilakukan pemuda tersebut menurutnya selaras dengan program pribadi yang ia laksanakan yaitu pemberian beasiswa juga kepada siswa yang berprestasi.

"Tahun ini Alhamdulillah beasiswa secara pribadi saya dan ditambah dari pemuda ini semoga membantu siswa kami yang akan berpisah dengan sekolah ini untuk melanjutkan ke SMP. Harapannya ke depan masyarakat yang memiliki kelebihan harta juga andil," kata dia.

Menurut Darwin rencana pemberian beasiswa kepada siswa berprestasi jauh hari sebelum ujian sekolah dan nasional disampaikan. Dengan adanya informasi beasiswa, para siswanya yang terdiri dari 16 orang termotivasi belajar dengan bukti adanya korelasi atas prestasi yang diraih SDN 15 Desan Sendoyan di tingkat Sekolah Penyelenggara Sendoyan yang terdiri dari delapan SD, di mana SDN 15 Desa Sendoyan berhasil di posisi ketiga.

"Sebelumnya kita berada di ujung dari delapan sekolah dalam satu Sekolah penyelenggara ujian. Berkat semangat ada beasiswa, siswa kita terpacu belajar dan hasilnya sekarang sudah cukup memuaskan terutama hasil ujian sekolah. Ke depan saya berjanji dan mengajak guru lain serta pihak manapun untuk memberikan beasiswa kembali," kata dia.

(KR-DDI/N005)

Pewarta: Dedi

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016