Pontianak (Antara Kalbar) - Walikota Singkawang, Kalimantan Barat, Awang Ishak mengharapkan agar para petugas dan ASN kantor Kementrian Agama Singkawang bisa memberikan semangat dan memotivasi masyarakat untuk memperkuat nilai keagamaan sebagai sumber kekuatan menjaga NKRI.

"Semangat dan motivasi keagamaan adalah sumber kekuatan dalam meraih kemerdekaan, mempertahankan kedaulatan nasional, dan menjaga keutuhan NKRI," kata Awang saat membacakan sambutan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin pada kegiatan Upacara Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-71 di Kota Singkawang, Selasa.

Awang Ishak mengatakan, bahwa agama tidak dapat dipisahkan dari kehidupan bangsa dan negara. Menurutnya, agama yang diyakini dan diamalkan oleh umatnya masing-masing harus menjadi unsur pembentuk Nation and Character Building bangsa Indonesia yang majemuk.

"Karena itu, seluruh umat beragama harus menyadari dan disadarkan bahwa nilai-nilai agama merupakan unsur perekat integrasi nasional," ujarnya.

Dalam kaitan ini pula, lanjutnya, Menteri Agama mengingatkan toleransi dan kerukunan bukan milik sesuatu golongan umat beragama semata, tetapi harus menjadi milik semua golongan dan berlaku untuk semua pemeluk agama.

"Saling hormat menghormati dan saling menghargai identitas keyakinan antarumat beragama harus terus dijaga dalam upaya melindungi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia," pintanya.

Sejalan dengan tema Hari Amal Bakti Kementerian Agama ke-71 tahun 2017 yaitu "Bersih Melayani" dan motto "Lebih Dekat Melayani Umat", Menteri Agama berharap peringatan ulang tahun Kementerian Agama ini semakin memperkuat komitmen kita semua terhadap integritas dan etos kerja sebagai pelayan masyarakat dan pengayom semua umat beragama.

Menteri Agama pun mengharuskan jajarannya untuk senantiasa mengembangkan wawasan serta meningkatkan keterampilan dan kesigapan dalam bertugas.

Ego sektoral, sektarianisme, dan sejenisnya harus disingkirkan dari lingkungan kerja Kementerian Agama.

"Kita harus bersikap sebagai agamawan sekaligus negarawan yang menempatkan kepentingan umat dan bangsa diatas kepentingan pribadi dan kelompok," ungkapnya.

Menteri Agama juga berpesan kepada seluruh jajaran Kementerian Agama agar senantiasa menjaga marwah Kementerian Agama sebagai organisasi yang sarat dengan nilai, kultur, dan tradisi yang baik.

Upacara peringatan HAB itu juga dihadiri Kepala Kantor Kemenag Kota Singkawang, Nahruji beserta pejabat di lingkungan Kantor Kemenag, Kepala SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Singkawang, Forkopinda Kota Singkawang, dan seluruh pegawai Kementerian Agama Kota Singkawang serta undangan lainnya.

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017