Sintang (Antara Kalbar) - Bupati Sintang, Jarot Winarno membuka kejuaraan catur tingkat Kabupaten yang diselenggarakan oleh Pengurus Cabang Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PERCASI), pada Jumat (24/2) di Sintang.

"Catur merupakan kegiatan keolahragaan dengan kegiatan seperti inilah kita semua disini tidak hanya bertanding, junior maupun senior catur  saling berbaur menjadi satu menjalin tali silaturahmi, saling berkomunikasi antara satu dengan yang lainnya, ini merupakan hal yang positif", katanya.



Jarot mengatakan olahraga di Kabupaten Sintang ini sekarang semakin maju, dari tahun ke tahun, sehingga timbul lah rasa bergairah, semangat dalam berolaraga. Apalagi tahun 2018 nanti Kabupaten Sintang menjadi salah satu Kabupaten tuan rumah dalam ajang PorProv Kalimantan Barat, sehingga sejak dinilah kita persiapkan diri dan melatih diri kita dalam perhelatan dibidang keolahragaan.

"Catur merupakan salah satu olahraga yang tidak menggerakan fisik secara berlebihan, akan tetapi olahraga yang dapat mengasah dan meningkatkan IQ atau intelektual pemikiran seseorang, meningkatkan spiritual serta dapat melatih kesabaran terhadap seseorang, dan masih banyak hal positif lainnya yang diperoleh dari olahraga catur ini,"lanjutnya.



Bupati Jarot berpesan kepada seluruh peserta yang mengikuti kegiatan itu agar tetap menjunjung sportivitas, menjaga semangat dan selalu bergembira, Pemerintah daerah Kabupaten Sintang mendukung penuh kegiatan olahraga termasuk olahraga kejuaraan turnamen catur pada tahun 2017.

Ketua Panitia Penyelenggara, Momon Herwanto, mengatakan bahwa kegiatan kejuaraan catur ini sudah dilaksanakan setiap tahunnya agar mendapatkan bibit altet catur di Kabupaten Sintang yang berkualitas.



"Dengan demikian, adapun jumlah peserta yang mengikuti kejuaraan catur ini sebanyak 46 orang yang terdiri dari atlet senior dan junior dilaksanakan selama 3 hari dimulai dari tanggal 24 Februari 2017 dan berakhir pada 26 Februari 2017 bertempat di Aula MTsN Sintang", lanjutnya.

"kejuaraan catur standar perorangan sebanyak 7 babak dan catur kilat sebanyak 5 atau 7 babak yang dimana semua ini tergantung dari jumlah peserta, dengan demikian semangat para peserta kejuaraan ini kita berikan peringkat 1 hingga peringkat 15, untuk hadiah yang diberikan berupa piala bergilir dan uang pembinaan", katanya.

Pewarta:

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017