Sukadana (Antara Kalbar) - Satu SMA di Sukadana sempat mengalami kendala menjelang pelaksanaan UNBK karena server yang tidak dapat diakses sejak Kamis (6/4) hingga Minggu (9/4) sore.

Seperti dikatakan Proktor UNBK, Ririn Purwani, Senin, sejak Kamis server dari pusat sempat mengalami gangguan dan tidak dapat diakses oleh petugas untuk keperluan kelancaran UNBK.

Akibat tidak dapat diaksesnya website UNBK, salah satu SMA Negeri peserta UNBK di Sukadana nyaris tidak dapat melaksanakan ujian karena belum dapat mencetak kartu peserta ujian bagi peserta ujian yang didalamnya terdapat password bagi peserta ujian untuk melakukan login.

"Sejak Kamis server pusat sempat mengalami gangguan, namun secara teknis mulai dari Minggu sore sudah dapat ditangani di server pusat," kata Ririn.

Akibat down-nya server pusat tersebut tim di daerah sempat mengalami kepanikan karena kesulitan masuk ke akses UNBK tersebut, karena terdapat satu sekolah yang belum dapat tercetak kartu ujian yang didalamnya terdapat password.

"Tadi malam sudah dapat diselesaikan semua yang belum beres," lanjut Ririn.

Pascaditanganinya server pusat, pada hari pelaksanaan UNBL di Kayong Utara terutama di Kecamatan Sukadana dapat berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala.

Bahkan keyakinan sudah pulihnya website UNBK tersebut pada ujian mata pelajaran pertama tidak ada kendala yang dihadapi oleh para pelajar dan tim teknis.

"Hari ini alhamdulillah dah lancar," lanjut Ririn.

Pewarta: Doel Wibowo

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017