Putussibau (Antaranews Kalbar) - Kapolda Kalimantan Barat Irjen Pol Didi Haryono menjadikan wilayah Kapuas Hulu menjadi daerah percontohan paling damai bagi daerah lainnya dengan terbentuknya tiga pilar dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

"Saya nyatakan Kapuas ini sebagai daerah percontohan paling damai, aman, bermartabat dan toleransi dalam situasi kondusif dengan memberdayakan kepala desa, babinsa dan Babinkamtibmas," kata Didi saat memimpin apel tiga pilar di Polres Kapuas Hulu Kalimantan Barat, Kamis.

Menurut Didi, tiga pilar itu sangat strategis untuk mendukung program pembangunan secara nasional serta berperan menjaga kamtibmas, serta untuk mencegah dan menangkal kejahatan manusia seperti teroris.

 Dirinya meminta agar kegiatan siskambling di tengah masyarakat kembali diaktifkan bersinergi dengan semua pihak.

 "Menjaga kamtibmas itu perlu dimulai dari lingkungan yang paling kecil, apabila ada orang yang tidak kenal bertamu atau tinggal yang bersangkutan wajib lapor," tegas Didi.

Ia juga berpesan agar tiga pilar itu sebagai pemecah masalah di tingkat bawah, sekecil apa pun persoalan jangan dibiarkan berlarut - larut, segera selesaikan di tingkat bawah dengan tetap bersinergis.

Ditemui usai apel tiga pilar tersebut, Bupati Kapuas Hulu, Abang Muhammad Nasir menyatakan dukungannya serta mengapresiasi atas apel tiga pilar yang dipelopori oleh pihak kepolisian.

"Tentu kita akan tetap menjaga situasi agar tetap kondusif, apalagi kita dijadikan sebagai daerah percontohan, ini harus kita jaga," jelasnya.

Dirinya mengimbau kepada seluruh kepala desa untuk melaksanakan sesuai tiga pilar itu bersinergis dengan babinsa dan babinkamtibmas agar tercipta situasi aman untuk mendukung program pembangunan.



 

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2018