Sejumlah kawasan di Kecamatan Delta Pawan, Kabupaten Ketapang, Minggu, terkena banjir setelah dua malam terakhir sebagian wilayah diguyur hujan deras.
Kawasan yang tergenang seperti ruas jalan raya dan kawasan pemukiman warga Kelurahan Tengah, Kelurahan Kantor dan Kelurahan Sampit Kecamatan Delta Pawan.
Informasi yang di dapat dari warga, air hujan menggenangi di kawasan pemukiman warga dan jalan raya kurang lebih setinggi 30-50 centimeter.
 Bahkan, kata Thomas, warga Kelurahan Tengah, akibat tingginya curah hujan, air juga sempat masuk ke beberapa rumah warga yang ada di Kecamatan Delta Pawan.
Ia berharap agar pembangunan infrastruktur tahun 2019/2020 bisa menanggulangi masalah banjir, disamping itu dirinya  juga meminta agar Pemerintah setempat bisa merealisasikan upaya memperdalam parit-parit yang sumbat, memperlebar aliran air yang langsung ke Sungai Pawan.
 Sementara itu data dari BMKG Rahadi Oesman Ketapang mengatakan, beberapa wilayah di Kalimantan Barat khususnya Ketapang di prediksi akan turun hujan sehingga masyarakat Ketapang untuk selalu mewaspadai terjadinya banjir saat turun hujan deras dalam waktu yang lama.

Pewarta: Teguh Imam Wibowo/Jhon

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2019