Mempawah bertakbir kembali memeriahkan Kota Mempawah dalam menyambut 1 Syawal 1440 Hijriah. Antusiasme warga Mempawah kembali menyemut, Selasa malam.

"Malam lebaran ini meriah, kite nonton Mempawah bertakbir jak," ungkap seorang warga, Bayu.

Panitia penyelenggara mengatakan even tersebut sebelumnya sudah sekian lama vakum, yang tidak jauh berbeda dengan festival sahur-sahur yang sangat fenomenal di Mempawah.

"Mempawah bertakbir sebenarnya sudah lama kita usung, yakni sejak sepuluh tahun lalu. Tujuannya untuk menyemarakkan suasana malam lebaran, sekaligus mengajak seluruh elemen masyarakat berkumpul bersama dan saling bersilaturrahmi di pasar Mempawah," kata Ketua panitia, Dirgantara Dewo, Selasa malam.

Dewo menyatakan, sebanyak 50 kelompok peserta telah teregistrasi dan akan tampil dalam festival Mempawah Bertakbir tahun ini. Adapun kategori yang dilombakan adalah katagori Pawai Keliling dan Pukul Beduk.

"Untuk kategori takbir keliling, peserta kita lepas untuk berkeliling sesuai rute yang telah ditentukan panitia. Dan untuk kategori pukul beduk, peserta akan tampil diatas panggung  sambil bertakbir dan bershalawat. Total hadiah puluhan juta rupiah," ujar Dewo.

Meski belum terakomodir dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Mempawah, Dewo memastikan event tersebut akan menjadi magnet bagi masyarakat Mempawah maupun dari daerah lain. Dirinya turut mengapresiasi Pemerintah Daerah yang memberikan dukungan moral, 

"Jadi Mempawah Bertakbir ini sebenarnya digagas generasi muda Mempawah. Positifnya bisa menjadi wisata religi. Harapannya even ini kedepan dapat menjadi kalender rutin setiap tahunnnya dan diakomodir Pemerintah Daerah secara berkelanjutan," ucap Dewo.

Selain didukung Pemkab. Mempawah, even Mempawah Bertakbir yang digagas angkatan Muda Kalbar dari Kabupaten Mempawah itu turut di dukung Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Mempawah, DPD KNPI Kabupaten Mempawah. Turut hadir Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan dan Forkopimda Kabupaten Mempawah.

Sejumlah petugas dari Polres Mempawah terpantau sibuk mengurai lalu lintas dan Kamtibmas guna mengamankan kelangsungan kegiatan tersebut hingga selesai.

"Kita kawal kegiatan Mempawah Bertakbir hingga tuntas dan sejuk. Jalur lalu lintas di lajur Gusti Muhammad Taufik sementara kita tutup. Dan akses kendaraan bermotor kita alokasikan jalur protokol," jelas Kasatlantas Polres Mempawah, AKP. Rio Sigal Hasibuan.

Sementara itu Bupati Mempawah, Erlina menyatakan untuk tahun depan Festival Mempawah Bertakbir akan lebih semarak dan menjadi agenda tahunan Pemerintah Daerah.

"Apalagi kegiatan takbiran fastival ini sudah lama vakum dan baru tahun ini kembali diadakan," sebutnya.

Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan mendukung penuh  fastival Mempawah Bertakbir. Menurutnya kegiatan tersebut merupakan perayaan kemenangan umat Islam sekaligus suka cita menyambut lebaran setelah satu bulan penuh berpuasa.

Ria Norsan mengapresiasi warga Mempawah, karena event  tersebut tidak hanya disaksikan oleh umat muslim, namun non muslim juga turut menyaksikan.

"Ini bukti terjalinnya silahturahmi yang baik antar sesama umat beragama di Kabupaten Mempawah. Kita berharap Mempawah semakin dikenal," tukasnya.

Pewarta: Aries Zaldi

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2019