Hingga hari ini pelaksanaan pengerjaan pembangunan sasaran fisik berupa jalan rabat beton program TMMD Reguler Ke -108 Kodim 1203/Ktp di Desa Beringin Rayo, telah mencapai 40 persen. Jalan rabat beton sepanjang 300 meter itu terus dikerjakan bersama masyarakat.

"Berkat kerjasama dan kekompakan antara Satgas dan warga, saat ini pengerjaan jalan rabat beton kini sudah mencapai 40 persen. Agar tidak terganggu cuaca hujan kami akan selesaikan secepatnya," kata Serka Hery Purwanto, Minggu.

Dikatakannya, pembangunan jalan ini bertujuan agar bisa bermanfaat dan memperlancar akses transportasi.  masyarakat bisa beraktivitas khususnya saat mengangkut hasil panen pertanian dan lain sebagainya.

"Agar cepat selesai kami berharap, tidak ada hambatan dan dapat kami selesaikan tepat waktu. Sehingga nantinya jalan itu dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh warga sekitar,” katanya.



 

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020