Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu Kalimantan Barat melalui Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan daerah setempat kembali membagikan 1.814 paket sembako gratis kepada warga tidak mampu dalam rangka penanggulangan pandemi COVID-19.

"Pembagian sembako kali ini kami fokuskan untuk tiga kecamatan yaitu Putussibau Utara, Putussibau Selatan dan Kalis," kata Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kapuas Hulu Abang Chairul Saleh, usai menyerahkan bantuan secara simbolis di Kecamatan Putussibau Utara, wilayah Kapuas Hulu, Selasa.

Disampaikan Chairul, untuk Kecamatan Putussibau Utara mendapatkan 550 paket sembako, Kecamatan Putussibau Selatan 568, kemudian Kecamatan Kalis mendapatkan 300 paket.

Ada pun jenis sembako dalam satu paket bantuan yaitu beras sembilan kilogram, gula tiga kilogram, minyak goreng dua liter dan susu kental manis dua kaleng.

"Total paket sembako yang kami serahkan untuk tiga kecamatan itu sebanyak 1.418 paket. Bantuan itu wujud komitmen pemerintah dalam membantu masyarakat kurang mampu," ucap dia.

Dikatakan Chairul, bantuan sosial berupa sembako itu diserahkan langsung kepada masyarakat kurang mampu, yang membutuhkan, dan masyarakat yang belum pernah menerima bantuan, serta bukan ASN.

"Mudahan bantuan itu bisa bermanfaat meringankan beban masyarakat tidak mampu di tengah pandemi COVID-19," kata Chairul.

Camat Putussibau Utara Rusdi Hartono mewakili masyarakat setempat mengucapkan terima kasih kepada Pemda Kapuas Hulu yang telah membantu sembako  di masa Pandemi COVID-19 dalam meringankan beban masyarakat tidak mampu.

"Kami ucapkan terima kasih, bantuan tersebut sangat bermanfaat bagi masyarakat yang tidak mampu," ucap Rusdi.

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020