Personil Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Kodim 1206/Putussibau melaksanakan gotong royong bersama warga membersihkan Masjid Al-Iklas di Dusun Tintin Kemantan, Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan Pengkadan Kabupaten Kapuas Hulu.

Bukan hanya sasaran fisik membangun jalan saja yang di lakukan Satgas TMMD 110 Kodim 1206/PSB, namun sasaran non fisik juga ikut di dalamnya program TMMD. Seperti salah satunya yang dikerjakan anggota Satgas bersama warga bergotong royong melakukan kegiatan membersihkan Masjid Al-Iklas.

Baca juga: Satgas TMMD 110 Kodim 1206/PSB bersihkan saluran air Masjid Al-Ikhlas
Baca juga: Warga dan Satgas TMMD Kodim 1206/PSB melakukan pengecatan tembok

"Membersihkan masjid ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan bagi warga yang akan melaksanakan sholat agar terlihat bersih dan rapi," ungkap Sertu Yudha, Minggu.

Kegiatan yang melibatkan sejumlah prajurit yang tergabung dalam Satgas TMMD yang ke 110 sangat membantu masyarakat di Desa Hulu Pengkadan, Dusun Tintin kamantan, kecamatan pengkadan

"Harapan kami satgas TMMD apa yang kami lakukan bersama warga, akan membawa manfaat dan memberikan arti bagi masyarakat Dusun Tintin Kemantan, Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan pengkadan Kabupaten kapuas hulu," ujarn Sertu Yudha.

Baca juga: Anggota Satgas TMMD 110 Kodim 1206/PSB menjalani Rapid Test
Baca juga: Dandim 1206/PSB pimpin langsung apel pagi dilokasi TMMD
Baca juga: Dandim 1206/PSB bagikan sembako dan masker le warga dilokasi TMMD
 

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021