Satgas TMMD Regtas Ke 110 Kodim 1206/Putussibau berkumpul di lokasi TMMD di Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalbar. Saat melaksanakan apel pagi, Dandim 1206/PSB Letkol Inf Jemi Oktis Oil selaku Dansatgas TMMD sebagai pengambil apel. Dalam kesempatan ini Dandim menyampaikan mekanisme selama pelaksanaan TMMD.
“Saya sebagai Dansatgas TMMD, sangat bertanggung jawab atas semua kegiatan ini agar berjalan lancar dan selesai sesuai waktu yang telah di tentukan," ujar Dandim 1206/PSB Letkol Inf Jemi Oktis Oil, Minggu.
Ia mengatakan, sudah sepertiga waktu yang telah di tentukan untuk pelaksanaan kegiatan TMMD Regtas Ke 110 Kodim 1206/PSB yaitu sebulan.
"Dengan waktu yang sudah berjalan selam sepuluh hari ini saya merasa puas dan bangga kepada semua personil satgas dengan warga yang setiap harinya bekerja untuk kesuksesan program TMMD ini. Semoga semuanya berjalan lancar dan selesai sesuai waktu yang sudah di tentukan,"
Sebagai Dansatgas TMMD Regtas ke-110 di Pengakadan, Letkol Inf Jemi juga menyampaikan agar semangat kebersamaan patut menjadi contoh dan dipertahankan serta ditingkatkan lagi.
"Karena ini sangat baik dalam kehidupan sehari harinya, juga sebagai prinsip pribadi masing-masing dalam melaksanakan pekerjaan atau tugas," tutup Dandim.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021
“Saya sebagai Dansatgas TMMD, sangat bertanggung jawab atas semua kegiatan ini agar berjalan lancar dan selesai sesuai waktu yang telah di tentukan," ujar Dandim 1206/PSB Letkol Inf Jemi Oktis Oil, Minggu.
Ia mengatakan, sudah sepertiga waktu yang telah di tentukan untuk pelaksanaan kegiatan TMMD Regtas Ke 110 Kodim 1206/PSB yaitu sebulan.
"Dengan waktu yang sudah berjalan selam sepuluh hari ini saya merasa puas dan bangga kepada semua personil satgas dengan warga yang setiap harinya bekerja untuk kesuksesan program TMMD ini. Semoga semuanya berjalan lancar dan selesai sesuai waktu yang sudah di tentukan,"
Sebagai Dansatgas TMMD Regtas ke-110 di Pengakadan, Letkol Inf Jemi juga menyampaikan agar semangat kebersamaan patut menjadi contoh dan dipertahankan serta ditingkatkan lagi.
"Karena ini sangat baik dalam kehidupan sehari harinya, juga sebagai prinsip pribadi masing-masing dalam melaksanakan pekerjaan atau tugas," tutup Dandim.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021