Ketua Umum Persatuan Berburu dan Menembak Seluruh Indonesia (Perbakin) Kalimantan Barat, Sujiwo mengatakan pihaknya mengutus dua petembak putri, yaitu Monika Putri dan Luthfia Dharojati untuk mengikuti kejuaraan Indonesia International Long Range Shooting Grand Prix 2021,di Bali.
"Kejuaraan ini diselenggarakan pada 25-28 November 2021. Dalam kejuaraan ini, kedua atlet sudah melalui latihan maksimal di bawah arahan pelatih profesional," kata Sujiwo di Sungai Raya, Kamis.
Wakil Bupati Kubu Raya itu juga mengatakan bahwa kedua penembak yang diutus pada kejuaraan ini merupakan atlet yang berasal dari Jingga Shooting Club.
"Sebelum mengikuti kejuaraan ini, kedua atlet itu telah menjalani latihan maksimal selama beberapa pekan terakhir," tuturnya.
Sujiwo mengungkapkan ia tak membebani dua penembak itu dengan target khusus. "Tetapi keduanya bertanding secara maksimal dan bisa menimba pelajaran berharga pada kejuaraan tersebut," katanya.
Dirinya juga tidak meminta target khusus. Terpenting, mereka bisa mendapatkan pengalaman dan melatih mental bertanding mereka.
"Namun demikian, kalau memang mereka berpeluang mendapatkan medali, tentu kami sangat bersyukur," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021
"Kejuaraan ini diselenggarakan pada 25-28 November 2021. Dalam kejuaraan ini, kedua atlet sudah melalui latihan maksimal di bawah arahan pelatih profesional," kata Sujiwo di Sungai Raya, Kamis.
Wakil Bupati Kubu Raya itu juga mengatakan bahwa kedua penembak yang diutus pada kejuaraan ini merupakan atlet yang berasal dari Jingga Shooting Club.
"Sebelum mengikuti kejuaraan ini, kedua atlet itu telah menjalani latihan maksimal selama beberapa pekan terakhir," tuturnya.
Sujiwo mengungkapkan ia tak membebani dua penembak itu dengan target khusus. "Tetapi keduanya bertanding secara maksimal dan bisa menimba pelajaran berharga pada kejuaraan tersebut," katanya.
Dirinya juga tidak meminta target khusus. Terpenting, mereka bisa mendapatkan pengalaman dan melatih mental bertanding mereka.
"Namun demikian, kalau memang mereka berpeluang mendapatkan medali, tentu kami sangat bersyukur," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021