Pemerintah Kota Singkawang, Kalimantan Barat mulai melakukan revitalisasi Pasar Beringin, yang ditandai dengan peletakan batu pertama pembangunannya oleh Wali Kota Tjhai Chui Mie.

"Revitalisasi Pasar Beringin nanti akan dibangun oleh PT Rejeki Timur Laut selaku pihak ketiga," kata Tjhai Chui Mie di Singkawang, Kamis.

Dia menjelaskan, revitalisasi yang direncanakan adalah merupakan perjuangan dari Pemkot dan seluruh pedagang kaki lima (PKL) yang berada di Pasar Beringin Singkawang.

"Saya juga berterima kasih kepada PT Rejeki Timur Laut yang sudah ikut berpartisipasi untuk membangun Kota Singkawang," tuturnya.

Menurutnya, Pasar Beringin Singkawang sudah ada sejak tahun 1957. Artinya, usia pasar tersebut sudah hampir 60 tahun.

Dengan adanya kepedulian dan rasa cinta tanah air serta cinta kampung halaman, lantaran dua orang investor adalah merupakan warga Singkawang, sehingga revitalisasi Pasar Beringin akan dapat diwujudkan pada 17 Oktober 2022 dengan agenda pemancangan tiang pertama pembangunannya.

"Setelah dibangun pasar yang baru, harapan kami pendapatan para PKL di Pasar Beringin bisa meningkat. Dengan begitu dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Singkawang," katanya.

Selain berfungsi sebagai jual beli, Pasar Beringin juga diharapkan bisa menjadi tempat wisata.

Maka dari itu, kerja sama dari berbagai pihak sangat dibutuhkan baik dari sisi parkir, kebersihan dan keindahan.

"Kami dari sisi pemerintah akan menata taman-tamannya, kemudian dari sisi pinggir sungai akan dibuatkan jalan, lampu dan kanopi. Sehingga pada malam hari bisa digunakan sebagai Night Market bagi PKL yang mau berdagang pada malam hari," kata Tjhai Chui Mie.

Ke depan, katanya, pihaknya akan ada perencanaan yang baik agar Kota Singkawang bisa lebih baik sehingga terwujud Singkawang Hebat dan Masyarakatbya Sejahtera.

Untuk revitalisasi, katanya, para PKL Pasar Beringin akan direlokasi ke pasar sementara yang berlokasi di Terminal Bengkayang Singkawang.

Pembangunannya ditargetkan paling lama 2 tahun selesai sehingga bisa diresmikan pada tahun 2024.

Di tempat yang sama, Kepala Disperindagkop dan UKM Pemkot Singkawang, Muslimin mengatakan, jika pihaknya sudah melakukan sosialisasi yang ketiga terkait rencana revitalisasi Pasar Beringin tersebut.

Pada sosialisasi pertama dan kedua, pihaknya tidak menghadirkan seluruh PKL maupun investor. Namun pada sosialisasi ketiga, pihaknya undang seluruh PKL yang menempati kios, los maupun yang di pinggjr jalan.

"Total PKL yang kita undang pada sosialisasi ketiga adalah sebanyak 800 orang," katanya.

Kemudian pihak investor semua hadir, guna menjawab permasalahan krusial bagi para pedagang. Pertama, terkait dengan luasan tempat, kios atau los ketika mereka (pedagang) sudah menempati bangunan yang baru.

Harapannya, luasan tempat mereka tidak jauh berbeda dengan kondisi yang sekarang.

Kedua, berkenaan dengan harga sewa. Untuk hal ini para PKL masih belum mendapatkan jawaban secara tegas. Namun, pihak investor secepatnya merilis secara terbuka mengenai luasan dan harga sewa dari seluruh bangunan yang ada.

 

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2022