Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, menggelar doa bersama dalam rangka memperkuat kerukunan dan toleransi antar umat beragama setelah dilaksanakannya Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

"Pentingnya doa bersama untuk meningkatkan rasa persaudaraan kita antar umat beragama menjadikan Kapuas Hulu sejuk dan damai," kata Ketua FKUB Kapuas Hulu Zainuddin, di Putussibau Kapuas Hulu, Sabtu.

Zainuddin mengatakan masyarakat Kapuas Hulu selama ini sangat menjaga rasa keharmonisan, kekeluargaan serta kerukunan antar umat beragama serta menjunjung nilai-nilai toleransi.

Menurutnya, kehidupan umat beragama di Kapuas Hulu menggambarkan kebhinekaan tanpa mempersoalkan perbedaan agama, suku, ras dan golongan.

"Kita sudah melewati pemilu serentak dan kita menyongsong pemilihan kepala daerah (Pilkada) mari terus kita jaga kerukunan, keharmonisan serta toleransi antar umat beragama, kita jangan mau terpecah belah," pesan Zainuddin.

Kasdim 1206/Putussibau Mayor Inf Supriyono mengapresiasi atas komitmen seluruh lapisan masyarakat dalam menjaga kerukunan dan rasa persatuan selama pelaksanaan Pemilu 2024.

Dia pun berharap pada pelaksanaan Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang semua pihak saling menjaga dan mempererat keharmonisan yang sudah terjalin dengan baik selama ini.

"Terima kasih atas komitmen kita semua, mulai dari tokoh agama, masyarakat hingga mahasiswa menjaga Kapuas Hulu yang damai ini," katanya.

Sementara itu, Wakil Kepala Kepolisian Resor (Waka Polres) Kapuas Hulu Kompol Dahomi Baleo Siregar mengatakan kegiatan doa bersama wujud rasa syukur atas keharmonisan dan kerukunan umat beragama di Kabupaten Kapuas Hulu.

"Rasa kekeluargaan masyarakat sangat kuat, kehidupan masyarakat saling menghargai toleransi dan tidak memandang perbedaan, kerukunan seperti ini yang harus tetap kita pupuk dan jaga bersama," ucap Dahomi.

Dahomi menjelaskan pelaksanaan Pemilu 2024 bisa terlaksana dengan aman dan damai itu juga berkat komitmen semua pihak menjaga Kapuas Hulu dalam bingkai kerukunan dan keharmonisan.

"Pemilu tidak akan berjalan aman dan damai jika tidak ada komitmen dan dukungan dari semua pihak dan kita patut bersyukur untuk itu," katanya.

Terkait menghadapi Pilkada 2024 mendatang, Dahomi menegaskan Polres Kapuas Hulu sudah mempersiapkan operasi mantap Praja Kapuas dengan tujuan untuk mengawal Pilkada yang aman dan damai.

"Jangan terprovokasi oleh pihak mana pun, lebih utama yang harus kita junjung tinggi kerukunan umat beragama dan keharmonisan yang dilandasi rasa kebersamaan dan kekeluargaan antar umat beragama," kata Dahomi.

Diketahui, kegiatan doa bersama tersebut juga diikuti oleh tokoh dan pemimpin agama, organisasi keagamaan dan mahasiswa serta organisasi masyarakat yang ada di Kapuas Hulu.

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2024